Suara.com - Pratama Arhan ternyata bukan pesepakbola Indonesia pertama yang bisa mentas di J-league alias kompetisi sepakbola Jepang. Ternyata ada lima klub J-League yang menggunakan jasa pemain asal Indonesia.
Adapun Pratama Arhan adalah yang terbaru. Fullback Timnas Indonesia itu bergabung dengan Tokyo Verdy, tim yang berkompetisi di kasta kedua Liga Jepang alias Meiji Yasuda J2-League.
Jauh sebelum Arhan ada beberapa tim yang pernah menggunakan jasa pemain Indonesia, bahkan saat ini pun ada. Bukan tim sembarangan, beberapa diantaranya cukup mentereng di sepakbola Jepang.
Mereka adalah Gamba Osaka, Ventforet Kofu, Hokkaido Consadole Sapporo, AC Nagano Parceiro, dan terakhir Tokyo Verdy.
Sementara pemain-pemain yang bergabung juga bukan sembarangan. Beberapa diantaranya adalah pesepakbola yang cukup berpengaruh di Tanah Air yaitu Ricky Yacobi, Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly, dan Ryu Nugraha.
Berikut 5 Klub J-League yang Memakai Jasa Pemain Indonesia:
1. Gamba Osaka
Ricky Yacobi menjadi pemain Indonesia pertama yang mencoba peruntungan di Jepang. Pada 1988, Ricky Yacobi yang tampil apik bersama Arseto Solo membuat kontestan Liga Jepang, Matsushita Electric FC, tertarik merekrutnya.
Akan tetapi, karier Ricky Yacobi tak secemerlang saat bermain di Tanah Air. Pemain asli Medan itu harus berkutat dengan cedera dan kabarnya kesulitan beradaptasi dengan cuaca dingin Jepang.
Baca Juga: Stefano Lilipaly Follow Instagram Persis Solo dan Kaesang Pangarep, Sinyal Bergabung Menguat?
Dalam enam laga yang dimainkan, Ricky Yacobi hanya mampu mencetak 1 gol. Pada akhirnya, ia kembali ke Indonesia dan gabung lagi ke Arseto Solo.
Matsushita Electric kemudian berganti nama saat J.League dibentuk dan kini dikenal dengan nama Gamba Osaka.
2. Ventforet Kofu
Ventforet Kofu adalah klub pertama Irfan Bachdim saat menjajal kerasnya persaingan di J-League. Bergabung pada 2014, Irfan sama sekali tak dimainkan Ventforet Kofu di Liga Jepang.
Ia tercatat hanya bermain dua kali saat itu. Sekali di J-League Cup dan sekali pada Piala Kaisar. Semusim berselang, Irfan Bachdim kemudian memutuskan pindah ke Hokkaido Consadole Sapporo.
3. Hokkaido Consadole Sapporo
Ada dua pemain asal Indonesia yang pernah dimiliki tim asal Hokkaido ini. Selain Irfan Bachdim ada nama Stefano Lilipaly.
Tag
Berita Terkait
-
Tidak Berhenti di Pratama Arhan, Heri Berharap Tokyo Verdy Buka Akademi Sepak Bola dan Terima Internship Dari Indonesia
-
Efek Pratama Arhan, Tokyo Verdy Berencana Jalani Pramusim di Indonesia
-
Imbas Kedatangan Pratama Arhan ke Tokyo Verdy, Eratkan Hubungan Sepak Bola Indonesia-Jepang
-
Pratama Arhan Hijrah ke Tokyo Verdy, Istri Bos PSIS Semarang Ikut Mewek Ditinggal Pergi
-
Garang! Ini Statistik Stefano Lilipaly, Bintang Bali United yang Dikabarkan Makin Dekat ke Persis Solo
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang