Suara.com - PSSI mengumumkan hasil sidang Komisi Disiplin (Komdis) terbaru. Klub BRI Liga 1, PSIS Semarang dan sang kiper, Muhammad Adi Satryo kena sanksi cukup berat.
Pada laga lanjutan Liga 1 akhir pekan kemarin, PSIS Semarang ditekuk tamunya, Persib Bandung dengan skor 1-2 di Stadion Jatidiri.
Kini, kesialan PSIS jadi berlipat-lipat. Pada laga tersebut, memang terjadi keributan suporter. Keributan antar suporter pecah usai terjadi saling ejek dari suporter PSIS dan suporter Persib yang diketahui hadir di Stadion Jatidiri.
Padahal diketahui, PSSI sudah melarang suporter tamu datang di laga away. Akibatnya, sejumlah suporter dikabarkan luka-luka gara-gara terlibat keributan itu.
PSIS sendiri kini dihukum oleh Komdis PSSI. Klub berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu dihukum penutupan sebagian stadion (seluruh tribun timur) sebanyak satu pertandingan saat menjadi tuan rumah di Jatidiri.
Sanksi denda sebesar Rp25 juta juga dijatuhkan untuk PSIS. Tak hanya itu, penjaga gawang PSIS Adi Satryo juga dihukum oleh Komdis PSSI.
Buntut pelanggaran kerasnya pada pemain Persib, Arsan Makarin, Adi Satryo langsung diusir wasit pada menit ke-77.
Buntut kartu merah langsungnya ini, kiper Timnas Indonesia itu juga mendapat hukumang skorsing di Liga 1.
"Komdis PSSI memberikan hukuman tambahan untuk Adi Satryo karena dianggap melanggar Kode Disiplin PSSI Tahun 2023 terkait melakukan pelanggaran serius menerjang pemain lawan dengan intensitas tinggi dan mendapatkan kartu merah langsung," demikian pernyataan PSSI, Kamis (24/8).
Baca Juga: Link Live Streaming Thailand vs Indonesia, Big Match Semifinal Piala AFF U-23 Malam Ini
Merujuk kepada Pasal 49 Ayat 1 Huruf (b) dan Ayat 2 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023, Adi Satryo diberikan hukuman larangan bermain sebanyak dua pertandingan di Liga 1.
Berikut Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI Terbaru:
1. Klub PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan antara suporter PSIS Semarang dan suporter Persib Bandung di Tribun Timur
- Hukuman: sanksi penutupan sebagian stadion (seluruh Tribun Timur) sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah; sanksi denda Rp25.000.000
2. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000
3. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan antara suporter Persib Bandung dengan suporter PSIS Semarang di Tribun Timur
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000
4. Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu di stadion
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000
Berita Terkait
-
Teka-Teki Ivar Jenner, Betul Cedera atau Memang Sengaja untuk Disingkirkan?
-
Sempat Tuding Indonesia, Siapa yang Laporkan Skandal Naturalisasi Pemain Malaysia ke FIFA?
-
Pilih Indra Sjafri sebagai Pelatih Timnas SEA Games, PSSI Kali Ini Membuat Keputusan yang Tepat!
-
Indra Sjafri Latih Timnas SEA Games 2025, Bagaimana Nasib Gerald Vanenburg?
-
Timnas Malaysia dan Ambisi Meraih Kejayaan dengan Cara Instan yang Berujung Mimpi Buruk
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
Vietnam Temukan Winger Keturunan Rusia, Dipanggil untuk Perkuat Timnas U-23
-
Seberapa Parah Cedera Maarten Paes dan Emil Audero? Manajer Timnas Indonesia Blak-blakan
-
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pemain Arab Saudi Masuk Nominasi Pemain Terbaik Asia
-
Pro Futsal League 2025/2026 Resmi Bergulir: Hadirkan Wajah Baru
-
Marc Klok Akui Timnas Indonesia Sangat Susah Kalahkan Arab Saudi
-
Marco Van Basten Semprot Pelatih Keturunan Indonesia: Dia Gagal!
-
Gak Pakai Ribet Tinggal Klik! Link Live Streaming Barcelona vs PSG
-
Hansi Flick Puji PSG, Peringatkan Barcelona Tak Boleh Buat Kesalahan
-
Mees Hilgers Akhirnya Dimainkan FC Twente, Tampil 90 Menit Bantu Raih Kemenangan Telak
-
Kumpulan 'Dosa-dosa' Sepak Bola Malaysia, Terakhir Skandal Dokumen Pemain Keturunan