Suara.com - Pelatih kepala Sporting CP Ruben Amorim buka suara terkait rumor yang menyebut dirinya jadi kandidat kuat pengganti Erik ten Hag di Manchester United.
Nama pelatih berusia 38 tahun itu muncul setelah Manchester United kembali mendapatkan hasil minor saat menjamu Newcastle United di Piala Liga Inggris pada Rabu (1/11/2023).
Erik ten Hag berada dalam tekanan besar setelah melihat Setan Merah dilumat tamunya, Newcastle dengan skor telak 0-3 di Old Trafford.
Itu merupakan kekalahan kedua beruntun di Old Trafford setelah sebelumnya Manchester United dibantai rival sekota, Manchester City dengan skor identik di Liga Inggris.
Menyitat Metro, manajemen Manchester United saat ini tengah aktif mempertimbangkan pengganti Ten Hag dan Amorim masuk dalam daftar pilihan klub bersama mantan manajer Real Madrid Zinedine Zidane.
Amorim, yang masuk dalam daftar calon manajer Chelsea awal tahun ini sebelum mereka menunjuk Mauricio Pochettino, mengklaim bahwa ia memiliki gagasan mengenai masa depannya di akhir musim ini.
Namun, dia menegaskan akan 'menghormati' kontraknya dengan Sporting, yang akan berakhir pada 2026 mendatang.
Ketika ditanya tentang minat United setelah kemenangan 4-2 Sporting atas Farense di Piala Liga Portugal pada Kamis malam, Amorim enggan menjawab banyak.
"Tahun ini saya tidak akan kembali ke percakapan yang sama seperti tahun lalu," kata Amorim.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs Newcastle di 16 Besar Piala Liga Inggris
Ketika didesak lagi tentang kemungkinan kepindahan ke United dalam konferensi pers pasca pertandingan, Amorim baru memberikan sedikit peluang.
“Kami tidak tahu masa depan, itu tergantung pada hasil," jelas Amorim.
“Mengenai masa depan, aku punya ide untuk akhir musim tapi aku tidak akan mengatakannya sekarang. Namun hasil dan konteksnya membawa kita pada sesuatu yang berbeda."
“Saya tidak ingin mengomentari hal-hal ini. Saya belum dihubungi oleh Manchester United.”
Setelah membawa Manchester United finis ketiga di Liga Inggris musim lalu, Erik ten Hag gagal mereplikasi penampilan apik timnya musim ini.
Setan Merah untuk sementara menduduki urutan kedelapan klasemen dengan koleksi 15 poin dari 10 laga.
Berita Terkait
-
Gayanya Ditiru The Rock, David Beckham: Seperti Sedang Bercermin
-
Tandang ke Markas Fulham, Manchester United Kemungkinan Tanpa Casemiro
-
Jumlah Kekalahan Manchester United Musim Ini Bikin Miris, Erik ten Hag: Saya Bertanggung Jawab
-
Krisis! Manchester United Catat 3 Rekor Memalukan Usai Digasak Newcastle
-
Rekap Hasil 16 Besar Piala Liga Inggris: Elkan Baggott Cetak Gol, Manchester United Dihabisi Newcastle
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025
-
Negara yang Dulu Dikalahkan Timnas Indonesia Era STY, Kini Selangkah Menuju Piala Dunia 2026
-
Mantan Pemain Sunderland Debut bersama Bangladesh, Lawan Negara Eks Persija Jakarta
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol