Suara.com - Miliano Jonathans digadang-gadang bakal memperkuat Timnas Indonesia. Gelandang Vitesse itu disebut memberikan sinyal naturalisasi.
Isu mengenai Miliano memperkuat Timnas semakin santer setelah media Belanda ESPN NL. Disebutkan, pemain sayap itu akan menjadi salah satu skuad masa depan tim Garuda.
"Di masa lalu, ia mengindikasikan bahwa ia telah melakukan kontak dengan pelatih nasional Indonesia Shin Tae-yong, namun ia ingin menunda karir internasionalnya untuk sementara waktu," tulis media itu dikutip.
Bergabungnya pemain 20 tahun itu disebut-sebut bisa semakin mempertajam Timnas Indonesia. Selain berposisi sebagai penyerang sayap kanan, dia juga bisa dipasang di gelandang serang.
Statistik Miliano bersama Vitesse di Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda cukup lumayan. Musim ini dia sudah mengemas 7 gol dan 3 asis dari 11 pertandingan yang dilakoninya.
Darah Indonesia Miliano Jonathans
Darah Indonesia Miliano Jonathans berasal dari garis ayahnya. Neneknya disebut berasal dari Kota Depok, Jawa Barat.
Dalam wawancaranya yang diunggah Transfermarkt, Miliano Jonathans menyebut keluarganya pernah berkunjung ke Depok beberapa waktu lalu. “Keluarga saya pernah ke Indonesia dan sangat menyukainya, terutama saat mengunjungi keluarga ayah saya di Depok,” katanya kepada Transfermarkt dikuip.
Dia menyebutkan neneknya berasal dari Depok sebelum akhirnya pindah ke Belanda.
Baca Juga: Ramadhan Sananta Akui Peran Yeom Ki-hun, Nasib Striker Indonesia Terjamin?
“Mereka menceritakan sejarah nama keluarga kami (Jonathans), dan kami merasa sangat tertarik. Mengetahui lebih banyak tentang sejarah keluarga kami sungguh luar biasa!” katanya.
Asal usul keluarganya dari Depok juga sempat diutarakan Miliano belum lama ini. Dalam kolom komentar, dia mengakui berasal dari Jalan Pemuda Depok. "Gue asli jalan pemuda Depok bang!" tulisnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
3 Kreator Terbaik di Timnas Indonesia U-22untuk Lawan Mali
-
Seberapa Besar Peluang Gol Rizky Ridho Menang FIFA Puskas Awards? Bersaing dengan Cristiano!
-
Sepak Terjang Mauro Zijlstra yang Bakal Menjadi Bomber Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025
-
7 Tim yang Bakal Bersaing Dapatkan Jasa Timur Kapadze, Salah Satunya Timnas Indonesia
-
Sama-sama Berburu Timur Kapadze, Timnas Indonesia Harus Bersaing dengan Klub ini
-
Diminta Fans Arsenal Tinggalkan Manchester United, Matheus Cunha Beri Jawaban Menohok
-
Didenda Rp115 Juta, Manajemen Persib Bandung Buka Suara
-
Skill Mematikan Luke Vickery, Pemain Keturunan Indonesia: Saya Suka Menantang Lawan!
-
Bang Jay Junior! Nenek Lahir di Jatinegara, Jay de Longte The Next Thom Haye
-
Bocah Ajaib Belanda-Bali! Joaquin Schouten, Gelandang Feyenoord Mulai Curi Perhatian Eropa