Suara.com - Nasib sial Anwar Rifai, dihujat suporter sendiri usai membuat Arema FC menelan kekalahan dari Persebaya Surabaya karena kesalahan fatalnya.
Arema FC sempat diobok-obok Persebaya Surabaya yang tampil trengginas di depan pendukungnya sendiri, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Dua gol dilesakkan ke gawang Arema FC, Flavio Silva membawa skuad Bajul Ijo unggul di menit ke-17, empat menit berselang giliran Malik Risaldi.
Skuad Singo Edan mencoba bangkit menjelang babak pertama berakhir lewat gol bunuh diri Slavko Damjanovic menit ke-44.
Arema FC pun sempat berhasil menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti William Moreira menit ke-83, sayangnya satu poin di depan mata pupus.
Persebaya Surabaya berhasil kembali unggul lewat penalti Flavio Silva di menit ke-90+6 gara-gara aksi Anwar Rifai.
Anwar Rifai melakukan kesalahan fatal usai melanggar Malik Risaldi di kotak terlarang Arema FC, wasit pun menunjuk titik putih.
Joel Cornelli selaku pelatih Arema FC mengaku kecewa dengan kesalahan individu anak asuhnya yang berakhir kekalahan untuk tim.
"Para pemain bermain bagus. Mereka bisa mengimbangi dua gol dari Persebaya. Tapi kesalahan individu terjadi pada gol penalti ketiga," ucap Joel Cornelli.
Baca Juga: Alasan Arema FC Pulang Pakai Rantis, Padahal Berangkat Pakai Bus
Selain itu, fan Arema FC juga tidak terima dengan aksi Anwar Rifai hingga serangan berupa hujatan lewat media sosil dilakukan.
Banyak suporter Singo Edan yang meminta Anwar Rifai keluar dari Arema FC setelah menjadi biang kerok kekalahan dari Persebaya Surabaya.
Profil Singkat Anwar Rifai
Mantan pemain muda Persija, karier sepak bola profesionalnya dimulai sejak 2019 bersama Persija Muda hingga 2020.
Sempat berstatus tanpa klub sebelum bermain untuk AD Sport FC dan direkrut Madura United pada 2023 lalu.
Setahun setelahnya Anwar Rifai membuat manajemen Arema FC kepincut dan kemudian meminangnya pada Juli 2024.
Berita Terkait
-
Alasan Arema FC Pulang Pakai Rantis, Padahal Berangkat Pakai Bus
-
Kalah Dramatis dari Persebaya, Pelatih Arema FC: Seharusnya Milik Kami..
-
Hasil BRI Liga 1: Persebaya Bungkam Arema 3-2 dalam Derby Jatim Penuh Drama!
-
Eks Pelatih Arema FC: Timnas Jadi Macan Asia Lebih Penting daripada Juara AFF
-
Tragis! Terkena Lemparan Suporter, Pemain Persebaya Kehilangan Penglihatan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20