Suara.com - Masa depan pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh di klub KV Mechelen suram. Rumor yang berhembus, Sandy Walsh akan didepak dari klub Liga Belgia itu.
Kontrak Sandy Walsh di KV Mechelen akan berakhir pada Juni 2025. Menurut laporan media Belgia, pihak klub tidak akan memperpanjang kontrak Walsh.
Rumor kepindahan Sandy Walsh juga tak lepas dari peran pelatih KV Mechelen, Besnik Hasi. Menurut laporan media Belgia, Gazet Van Antwerpen, Sandy Walsh tak cocok dengan strategi Hasi.
"Walsh juga tidak cocok dengan rencana Besnik Hasi untuk beberapa waktu sekarang," tulis laporan Belgia tersebut seperti dikutip Suara.com, Jumat (7/2).
Teranyar, Sandy Walsh dilaporkan akan melanjutkan karier ke Asia. Salah satu klub Liga Jepang, Yokohama Marinos dikabarkan ingin merekrut Sandy Walsh.
Sandy sendiri sempat mengutarakan keinginannya untuk bisa bermain di Asia, antara di Jepang atau Korsel.
“Saya mempunyai ambisi untuk suatu hari nanti bermain di level tertinggi di Asia,” kata Sandy Walsh mengutip dari Gazet van Antwerpen pada Januari 2024 lalu.
“Saya berbicara tentang J League di Jepang atau K League di Korea Selatan. Jika ada tawaran yang datang, saya pasti akan mendengarkannya. Tapi, sekarang fokusnya ada di KV Mechelen,” tegasnya.
Sandy Walsh dan Proses Naturalisasi
Baca Juga: Gemerlap Liga Thailand: 4 Penggawa Timnas Indonesia Kini Cari Rezeki di Sana
Sandy Walsh resmi menjadi WNI pada 17 November 2022. Ia mengambil sumpah setia kepada NKRI di Kantor Wilayah Kemenkumham, Jakarta Timur bersama Jordi Amat.
Bersama Timnas Indonesia, Sandy Walsh telah mengoleksi 17 pertandingan dan mencetak 2 gol. Sandy sempat menceritakan momen sebelum ia resmi membela Timnas Indoesia.
"Saya pertama kali menjadi berita di Indonesia saat saya bermain di perempat final Liga Europa bersama Racing Genk," kenang Sandy seperti dilansir dari Sporza.
"Mereka mengumumkan bahwa saya punya akar Indonesia," tambah Sandy Walsh.
Suami dari Aislinn Konig itu kemudian menceritakan bahwa ia sempat mendapat pesan di akun Instagram miliknya.
"Pelatih Timnas (Indonesia) saat itu menghubungi saya via DM Instagram. Itu sedikit lucu. Saat itu, kondisinya belum seprofesional sekarang," ungkap Sandy Walsh.
Berita Terkait
-
Gemerlap Liga Thailand: 4 Penggawa Timnas Indonesia Kini Cari Rezeki di Sana
-
Profil Yokohama Marinos: Dirumorkan Rekrut Sandy Walsh, Saudara Tiri Manchester City
-
Makin Tersisih di Klub, Sandy Walsh Harus Mulai Pikirkan Masa Depannya di Timnas Indonesia
-
Jordi Amat: Hahahaha... Gila!
-
Simon Tahamata: Mimpi Ambon Merdeka Masih Hidup
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
Terkini
-
Nasib Terkini Marselino Ferdinan di AS Trencin, 2 Laga Tidak Dimainkan
-
Bukti Jay Idzes Jadi Inti dari Pertahanan Sassuolo, Apa Itu?
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia yang Konsisten di Level Klub, Siap Terus Jadi Starter?
-
Pep Guardiola Berencana Istirahatkan Erling Haaland Lawan Swansea City
-
Kiper Inter Milan Terlibat Kecelakaan, Menewaskan Lansia 81 Tahun
-
Kekuatan Berkurang, Arsenal Tanpa William Saliba dan Gabriel Martinelli saat Lawan Brighton
-
PSM Makassar Umumkan Tomas Trucha sebagai Pelatih Baru, Lisensi UEFA Pro dari Republik Ceko
-
Jelang Hadapi Persib Bandung, Kadek Agung Fokus Asah Penyelesaian Akhir
-
Ramon Tanque Janji Terus Bekerja Keras Demi Cetak Gol Perdana untuk Persib Bandung
-
Napoli Amankan Kemenangan Tipis atas Lecce, Kokoh di Puncak Klasemen Serie A