Suara.com - Pelatih China, Branko Ivankovic tengah dipusingkan jelang pertandingan melawan Timnas Indonesia dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Ivankovic pusing lantaran sejumlah pemainnya diterpa cedera. Yang paling jadi sorotan pelatih asal Kroasia ialah sektor penjaga gawang.
Melansir dari laporan Sina Sports, Ivankovic tengah mengatasi masalah di sektor kiper. Wang Dalei dikabarkan tengah terpuruk.
Sementara kiper kedua, Yan Junling dipastikan tak bisa tampil akibat cedera. Lalu kiper ketiga, Liu Dianzou dianggap sudah terlalu tua.
Yang menarik, Branko Ivankovic sepertinya akan memanggil kiper veteran, Sui Weijie.
Masih dari sumber yang sama, Sui Weijie sudah dipantau langsung oleh Ivankovic. Pelatih asal Kroasia itu datang ke stadion saat Sui bermain untuk Dalian Yingbo.
Namun yang jadi masalah, Sui Weijie pernah tersandung masalah pengaturan skor.
Kiper yang jalani debut profesional pada 2004 itu sempat diselidiki oleh ICAC--badan anti korupsi Hongkong.
ICAC melakukan penyelidikan terhadap Sui Weijie karena diduga melakukan pengaturan skor di pertandingan Liga Hongkong saat membela Way Rangers--saat ini berganti nama menjadi Ripper FC.
Baca Juga: Diminta PSSI Segera ke Indonesia, Patrick Kluivert Masih Asyik Party!
Saat penyelidikan tengah berlangsung, Sui kabur ke China dan bermain di tim kasta kedua Tiongkok.
Saat ini, Sui Weijie menjadi kiper tertua di Liga Super China dan telah kebobolan sebanyak 16 gol dari 9 pertandingan.
"Pelatih Ivankovic mempertimbangkan untuk mengganti Wang Dalei. Sui Weijie dikabarkan mulai menarik minta Ivankovic. Ada kemungkinan besar ia dipanggil ke tim nasional," ulas media China.
Tak hanya dianggap pemain pengatur skor, Sui Weiji juga dikenal penggemar sepak bola China dengan julukan 'Saudara Peminum Air'.
Julukan itu disematkan kepadanya lantaran melakukan blunder yakni minum air saat terjadi eksekusi free kick oleh tim lawan yang membuat gawangnya kebobolan.
Sementara itu, jelang pertandingan melawan China, Timnas Indonesia diprediksi tidak akan mampu meraih kemenangan.
Prediksi itu disampaikan media negara tetangga, Vietnam.
Salah satu media Vietnam, Giao Duc, seperti dilansir Suara.com, Sabtu (10/5) memprediksi Jay Idzes dkk akan mengalami kekalahan dari China.
"Timnas Indonesia mengalami kekalahan saat melawan China di Kualifikasi Piala Dunia," tulis media Vietnam tersebut.
Prediksi dari media Vietnam itu berdasarkan kondisi internal Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia Juga Miliki Masalah Kiper
Tak hanya China, Timnas Indonesia pun tengah mengalami kesulitan di sektor penjaga gawang.
Kiper Maarten Paes dipastikan tidak akan bisa bermain melawan China.
Paes bersama Marselino Ferdinan mendapatkan hukuman akumulasi kartu.
Emil Audero pun diprediksi akan dipilih Patrick Kluivert gantikan Paes.
Namun besar kemungkinan Emil Audero terlambat datang ke pemusatan latihan Timnas Indonesia.
Emil Audero Mulyadi baru saja membawa timnya, Palermo, menembus zona Playoff promosi Serie B 2024/2025 usai menang atas Frosinone, Sabtu (10/5) kemarin.
Di pertandingan itu, kiper Timnas Indonesia ini berhasil mencetak clean sheets dan membawa timnya menang dengan skor 2-0 atas Frosinone.
Keberhasilan tim berjuluk Il Rosanero itu ke Playoff promosi Serie B 2024/2025 menjadi prestasi tersendiri karena membuka kans untuk tampil di Serie A musim depan.
Sayangnya, keberhasilan Palermo ini menjadi kabar buruk bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, keberhasilan ini membuat Emil Audero masih akan merumput hingga akhir Mei atau awal Juni 2025.
Mengingat Timnas Indonesia akan bertanding melawan China pada 5 Juni 2025 mendatang, ditakutkan Emil Audero akan telat bergabung dan tak bisa tampil.
Dengan kondisi ini, kira-kira apakah Emil Audero akan benar-benar telat bergabung dan bahkan tak bisa tampil untuk Timnas Indonesia di laga kontra China?
Berita Terkait
-
Diminta PSSI Segera ke Indonesia, Patrick Kluivert Masih Asyik Party!
-
Selamat Datang Penyerang Keturunan! Klub Belanda Kasih Pengumuman
-
PSSI: Indonesia Berat Dihukum FIFA
-
Pelatih Malaysia Akui Bertemu Juru Taktik Timnas Indonesia, Ada Apa?
-
Nestapa PSSI: Usai 'Kartu Merah' Yuran Fernandes, Kini Giliran Disanksi FIFA
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Bojan Hodak Dilaporkan Banjir Dukungan untuk Latih Timnas Indonesia
-
Ivar Jenner Siap Main di Laga Timnas Indonesia U-23 vs Mali, Sudah Tiba di Jakarta
-
Pergi ke Jerman, Pemain Keturunan Indonesia Ini Bikin NEC Nijmegen Ngamuk
-
Bantai Liverpool Tanpa Ampun, Guardiola Bilang Manchester City Punya Rahasia Baru
-
Saingan Kevin Diks, Di Bundesliga Ada Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Premier League
-
Kartu Merah Calvin Verdonk, Wasit Francois Letexier Punya Sejarah Buruk dengan Timnas Indonesia
-
Diam-diam Pemain Keturunan Indonesia Ini Sudah Dua Kali Bela Timnas Inggris
-
Pep Guardiola Bongkar Rahasia Matikan Mohamed Salah Saat Manchester City Bantai Liverpool
-
Nova Arianto Tak Yakin Lolos Usai Timnas Indonesia Jadi Bulan-bulanan di Piala Dunia U-17
-
Liverpool Jadi Bulan-bulanan Manchester City, Mo Salah Dituding Malas-malasan