Suara.com - Kabar buruk kembali menghampiri persiapan Timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Setelah Ole Romeny, kini giliran kiper utama, Maarten Paes yang dipastikan masuk ruang perawatan.
Situasi ini memaksa pelatih Patrick Kluivert untuk memutar otak dan berpotensi membuka jalan bagi kembalinya penjaga gawang lain.
Skuad Garuda terus mematangkan persiapan menjelang laga krusial di ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Arab Saudi pada Oktober mendatang.
Sebagai pemanasan, Timnas Indonesia akan melakoni dua laga uji coba di FIFA Matchday melawan Lebanon dan Kuwait di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada September mendatang.
Namun, persiapan ini diganggu oleh badai cedera yang menerpa skuad Garuda.
Sebelumnya, penyerang Ole Romeny sudah lebih dulu menepi akibat cedera yang didapatnya sejak Juli saat membela Oxford United di ajang Piala Presiden 2025.
Ole Romeny hampir pasti absen dalam dua laga uji coba mendatang.
Kini, masalah bertambah setelah Maarten Paes dikonfirmasi mengalami cedera.
Baca Juga: Breakingnews! Jay Idzes Kembali ke Venezia
Kabar ini muncul setelah kiper berusia 27 tahun itu absen dalam dua laga beruntun bersama klubnya, FC Dallas, di Major League Soccer (MLS).
Setelah menepi saat melawan Portland Timbers, Paes kembali tidak masuk skuad saat timnya menghadapi Austin FC.
Melalui pernyataan resmi di media sosial X, pihak klub mengonfirmasi bahwa sang kiper mengalami cedera pada bagian tubuh atas, meskipun tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai durasi pemulihannya.
Jika kondisinya tidak membaik dalam waktu dekat, Paes terancam absen membela Skuad Garuda.
Absennya Paes tentu menjadi pukulan telak, namun juga membuka peluang bagi kiper lain.
Patrick Kluivert memang masih memiliki Emil Audero sebagai opsi utama, tetapi ia jelas membutuhkan pelapis sepadan.
Berita Terkait
-
Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia
-
Ole Romeny Interaksi dengan Striker Liverpool, Netizen Indonesia Riuh
-
Media Internasional: Shin Tae-yong Masih Sangat Kesal ke PSSI
-
Media Malaysia Akhirnya Akui Kehebatan Jay Idzes: Pecahkan 2 Rekor Besar di Serie A
-
Irak Rombak Strategi, Timnas Indonesia Bisa Jadi Korban Eksperimen Graham Arnold
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
3 Fakta Kemenangan Persib atas Pratama Arhan Cs di Bangkok
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Viktor Gyokeres Melempem di Empat Laga Terakhir, Mikel Arteta Beri Pembelaan
-
Resmi Bergulir! Ribuan Warga Meriahkan Turnamen Sepak Bola Antardesa di Tangerang
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
Gaji Kerap Nunggak, Bernardo Tavares Akhirnya Putuskan Tinggalkan PSM Makassar
-
Alex Pastoor Berani Jamin! Indonesia Punya Kans Nyata ke Piala Dunia 2026
-
Vietnam Temukan Winger Keturunan Rusia, Dipanggil untuk Perkuat Timnas U-23
-
Seberapa Parah Cedera Maarten Paes dan Emil Audero? Manajer Timnas Indonesia Blak-blakan
-
Jelang Lawan Timnas Indonesia, Pemain Arab Saudi Masuk Nominasi Pemain Terbaik Asia