- Jairo Riedewald saat ini berstatus tanpa klub setelah kontraknya di Royal Antwerp FC tidak diperpanjang
- NEC sedang mengalami krisis bek, dengan hanya tiga bek siap bermain
- Tantangan utama bagi Riedewald adalah kondisi fisiknya karena penampilan resmi terakhirnya sudah empat bulan lalu
Suara.com - Apa kabar pemain keturunan Indonesia, Jairo Riedewald? Seperti diketahui saat ini, Jairo masih berstatus tanpa klub alias pengangguran.
Jairo Riedewald berstatus bebas transfer setelah kontraknya di Royal Antwerp FC tidak diperpanjang.
Beberapa pekan ke belakang seperti dilansir dari laporan media Belanda, Jairo dikabarkan akan segera kembali ke Eredivisie.
Salah satu klub yang dikaitkan dengan pemain 29 tahun ini adalah NEC Nijmegen, eks klub Calvin Verdonk.
Kabar ini muncul di tengah kebutuhan NEC untuk menambah amunisi di lini belakang.
Bek NEC Deveron Fonville mengalami cedera saat laga melawan PSV, yang membuat tim pelatih NEC, di bawah arahan Dick Schreuder, harus mencari opsi tambahan.
Fonville sebelumnya menjadi pengganti Calvin Verdonk yang dijual, sehingga absennya menambah krisis di posisi bek sayap.
Saat ini, NEC hanya memiliki Ahmetcan Kaplan, Brayann Pereira, dan Thomas Ouwejan sebagai bek yang siap dimainkan.
Philippe Sandler dan Bram Nuytinck juga sedang menjalani masa pemulihan cedera.
Baca Juga: Mencekam! Detik-detik Rekan Pemain Keturunan Indonesia Tak Bergerak Usai Benturan Keras
Karena bursa transfer sudah ditutup, NEC hanya bisa mendatangkan pemain yang berstatus bebas transfer, dan Riedewald pun muncul sebagai kandidat ideal.
Riedewald dikenal sebagai Ball Playing Defender, tipe bek tengah yang mirip dengan Philippe Sandler.
Meski begitu, tantangannya adalah kondisi fisik Riedewald, karena penampilan resmi terakhirnya sudah empat bulan lalu, sehingga kemungkinan ia tidak langsung bisa dimainkan.
Sebelumnya, nama Rick Karsdorp juga sempat muncul sebagai alternatif untuk memperkuat pertahanan NEC.
Namun hingga saat ini, belum ada kabar terbaru mengenai rumor kepindahan Jairo ke NEC. Besar kemungkinan, ia akan membela NEC di bursa transfer musim dingin 2025.
Kontributor: Azka Putra
Berita Terkait
-
Mencekam! Detik-detik Rekan Pemain Keturunan Indonesia Tak Bergerak Usai Benturan Keras
-
Ada Pemain Keturunan Indonesia di Cape Verde, Ibunya Lahir di Bandung
-
Mees Hilgers Menghilang, Agen Tutup Mulut, Munculkan Banyak Teka Teki
-
Nasib Pemain Keturunan Indonesia, Dicoret Ronald Koeman Diganti Anak Patrick Kluivert
-
Calvin Verdonk Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Ini Sangat Menyakitkan
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Tak Dapat Maarten Paes, Persib Bandung Incar Kiper Keturunan Lainnya
-
Thom Haye 'Menghilang' dari Latihan Persib Bandung, Ada Apa?
-
Persib Bandung Pinjamkan Rezaldi Hehanussa dan Hamra ke Persik
-
Inggris Tak Butuh Bintang? Ini yang Dibutuhkan Tuchel untuk Bawa Three Lions Juara Piala Dunia 2026
-
Beda Jauh Antara Hansi Flick dengan Alvaro Arbeloa Usai Hasil Beda di Copa del Rey
-
Alaeddine Ajaraie Top Skor Liga India Mau Bantu Persija Jakarta Juara
-
Pemain Keturunan Indonesia Dihukum Penjara di Turki, Begini Kata Fenerbahce
-
Riak-riak Kecil di Internal Arsenal, Declan Rice Kedapatan Ribut dengan Tangan Kanan Arteta
-
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Skuad Garuda Kebagian Jamu Vietnam
-
Tatap Old Trafford di Derby Manchester, Pep Guardiola Bawa Skuat Lebih Segar dan Bertenaga