Bola / Bola Indonesia
Kamis, 20 November 2025 | 10:55 WIB
Persija Jakarta (IG Persija Jakarta)
Baca 10 detik
  • Persija incar kemenangan kelima lawan Persik di Stadion Manahan.

  • Pelatih Souza waspada kekuatan Persik meski tanpa tiga pemain pilar.

  • Macan Kemayoran berjarak tujuh poin dari puncak klasemen liga.

Pemain asing Allano Souza dipastikan absen karena harus menjalani skorsing, sedangkan Ryo Matsumura dan Gustavo Almeida masih dalam tahap pemulihan cedera.

Meski demikian, Souza enggan menganggap remeh lawan mereka, Persik Kediri, yang saat ini berada di peringkat 13 dengan 12 poin.

Perbedaan posisi klasemen yang cukup signifikan tidak membuat Souza mengabaikan potensi bahaya dari tim berjuluk Macan Putih itu.

“Persik setiap tahun bikin tim yang bagus. Secara teknik, Persik itu sangat kuat. Tim yang punya organisasi dengan baik. Pasti itu memaksa kami bekerja keras besok, kami harus fokus total,” jelas Souza.

Dalam kesempatan yang sama, Souza juga mengapresiasi gol indah yang dicetak bek Rizky Ridho ke gawang Arema FC, yang kini masuk nominasi Puskas Award FIFA.

Gol spektakuler tersebut menuai pujian tinggi dari sang pelatih sebagai bentuk keberuntungan dan keindahan permainan.

“Semua akan pilih dia (Rizky Ridho) untuk dia jadi yang terbaik, sehingga dia bisa berangkat ke sana. Jadi gol paling cantik itu gol Puskas. Itu beruntung, tapi dia mencetak gol bagus,” tutup Souza mengenai nominasi tersebut.

Persija harus bekerja keras untuk mempertahankan rekor kemenangan beruntun mereka demi terus menempel ketat Borneo FC.

Laga ini menjadi krusial bagi Persija untuk memperkokoh posisi mereka di papan atas Super League musim ini.

Baca Juga: Bebas Sanksi, Pulga Vidal Siap Mati-matian untuk PSIM Yogyakarta

Load More