Suara.com - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mengungkap kalau artis Nikita Mirzani diam-diam naksir dengan salah satu anaknya.
Hal itu terungkap dalam video 'Kangen Liburan di Tengah Pandemi, Bongkar Kekayaan Bang Hotman! | NIH KITA KEPO (24/8/20) P3' yang diunggah akun YouTube TRANS TV Official belum lama ini.
Semua berawal saat Nikita Mirzani menyinggung sikap istri Hotman Paris, Agustianne Marbun yang baik hati.
Menanggapi itu, Hotman Paris pun mengatakan bahwa dirinya juga sosok yang baik. Dia pun membuktikannya bahwa berhasil mendidik anak-anaknya sampai sukses.
"Saya juga baik. Saya termasuk suami yang baik, bapak yang baik," ucap Hotman Paris.
"Anak saya semuanya lulusan Inggris fakultas hukum semua. Bahkan ada satu anak saya yang kamu naksir," sambungnya itu.
Mendengar itu, Nikita Mirzani langsung tertawa. Ibu tiga anak ini berdalih bahwa putra Hotman Paris yang naksir dirinya.
"Dia yang naksir aku bang," tutur Hotman Paris.
Yang mengejutkan lagi, Nikita Mirzani secara gamblang bertanya soal restu Hotman Paris apabila dirinya menikah dengan salah satu anaknya.
Baca Juga: Hotman Paris Sindir Gaya Bersepeda Orang Jakarta, Balasan Warganet Menohok
"Boleh nggak sih bang?" tanya Nikita Mirzani.
Alih-alih melarangnya, Hotman Paris justru setuju. Hanya saja lelaki 60 tahun ini meminta sebuah syarat.
"Boleh asal langsung bikin perjanjian pisah harta. Gue nggak mau lo ribut ruko gue," jawab Hotman paris yang langsung bikin Nikita Mirzani terkekeh.
Seperti diketahui, Hotman Paris mempunyai tiga orang anak. Mereka adalah Frank Alexander Hutapea (1991), Felicia Putri Parisienne Hutapea (1995) dan Fritz Paris Junior Hutapea (1997).
Sedangkan Nikita Mirzani sendiri sudah tiga kali berumah tangga yang semuanya berujung perceraian. Host Nih Kita Kepo ini kini berusia 34 tahun.
Berita Terkait
-
Intip Gaji Tenaga Ahli Dewan Pertahanan Nasional, Jabatan Baru Noe Letto dan Frank Hutapea
-
Diduga Bela Timothy Ronald, Hotman Paris Sebut Ribuan Dosen Bisa Dipenjara!
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Sidang Lanjutan Gugatan Hukum Soal NCD
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Film Titip Bunda di Surga-Mu Segera Tayang di Bioskop, Angkat Luka Komunikasi Orang Tua dan Anak
-
8 Drama Park Shin Hye di Netflix, Terbaru Undercover Miss Hong
-
7 Drama Go Yoon Jung Wajib Masuk Watchlist, Terbaru Bareng Kim Seon Ho
-
Sinopsis The Bluff: Priyanka Chopra Tampil Badass sebagai Ratu Bajak Laut
-
Sinopsis The RIP, Reuni Matt Damon dan Ben Affleck yang Penuh Ketegangan
-
Review Film Alas Roban: Punya Semua Modal, Tapi Kehilangan Arah Cerita
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Beri Restu, Gitaris Letto Tegaskan Jabatan Noe Bukan Politik Utang Budi
-
Hampir Jadi Menantu Roy Marten, Kiky Saputri Pernah 'Match' dengan Gibran Marten di Aplikasi Kencan
-
Ricky Harun Digosipkan Karaoke Bareng LC, Begini Komentar Sang Ibunda