Suara.com - Sandra Dewi memang dikenal jauh dari terpaan gosip. Apalagi semenjak dirinya menikah dan memiliki anak, kehidupannya terlihat semakin tenteram. Berikut profil Sandra Dewi.
Latar Belakang Sandra Dewi
Pemilik nama lengkap Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri yang akrab disapa Sandra Dewi ini lahir di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung, pada 8 Agustus 1983. Sandra Dewi besar dan sekolah di kota kelahirannya tersebut. Kemudian setelah menyelesaikan sekolah menengah atasnya di SMUK St. Yosef, Sandra pindah ke ibu kota untuk melanjutkan kuliah di London School of Public Relation, Jakarta.
Sandra Dewi merupakan anak sulung dari tiga bersaudara dari orang tua yang memiliki darah Tionghoa dan Palembang yaitu Andreas Gunawan Basri dan Chatarina Erliani. Sejak kecil, bakat Sandra Dewi tampil di depan umum sebenarnya sudah terlihat. Bahkan dirinya kerap menjuarai berbagai festival fashion show dan menyanyi di sekolah dan kotanya.
Perjalanan Karier Sandra Dewi
Sandra Dewi mengawali kariernya melalui ajang pemilihan Miss Enchanteur 2002 dan duta pariwisata Jakarta Barat. Namun, kemudian dirinya memutuskan untuk kembali fokus ke pendidikannya. Kariernya di dunia hiburan baru benar-benar dipijak saat dirinya terpilih sebagai runner up Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan pada tahun 2006, di mana salah satu jurinya adalah produser Nia Dinata.
Lewat Nia Dinata juga, Sandra lalu ditawari untuk mengikuti casting hingga terpilih sebagai salah satu pemain film Quickie Express bersama aktor kenamaan Tora Sudiro.
Selain film Sandra Dewi, ia juga cukup banyak bermain di sinetron. Sinetron Sandra Dewi di antaranya adalah, Langit dan Bumi (2010), Cahaya Cinta (2011), Kisah Rama Shinta (2012), Putri Bidadari (2012), Tangan-tangan Mungil (2013), dan Kita Nikah Yuk (2014).
Selain berkarir di dunia hiburan, wanita yang suka membuat aksesoris ini pun membuat bisnis Sandra Dewi Secret Garden yang diluncurkan saat dirinya masih berusia 28 tahun.
Baca Juga: Profil Lidya Pratiwi, Perjalanan Karier hingga Kasus Pembunuhan
Kisah Percintaan Sandra Dewi
Tidak seperti artis lainnya, Sandra Dewi termasuk selebritis yang menutup rapat kisah cintanya. Tidak banyak yang mengetahui bahwa Sandra pernah menjalin hubungan dengan beberapa pria. Hingga akhirnya pada tanggal 08 November 2016, Sandra Dewi menikah dengan seorang pengusaha sukses bernama Harvey Moeis. Mereka menikah setelah berpacaran selama 3 tahun. Pernikahan tersebut digelar di Gereja Kathedral, Jakarta dan dihadiri oleh Basuki Tjahaja Purnama yang saat itu menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Pada tanggal 14 November 2016, Sandra Dewi menggelar resepsi private dan mewah di Disneyland Tokyo, di mana pernikahan tersebut adalah pernikahan selebritas pertama yang disiarkan secara live di Facebook dan begitu banyak mendapatkan pujian positif dari masyarakat.
Nama Sandra Dewi Pernah Trending di Twitter
Para netizen sempat membicarakan Sandra Dewi yang kala itu menikah pada usia 33 tahun. Bahkan, nama Sandra Dewi sempat menjadi trending topic nomor satu di Twitter, pada Jumat (19/6/2020). Tidak hanya soal usia, kisah cinta Sandra Dewi yang tidak banyak diketahui publik, hingga mendapatkan suami Sandra Dewi yang berwajah tampan serta mapan, juga berhasil membuat para netizen memiliki impian seperti dirinya.
Kisah saat ada yang menawari Sandra Dewi pindah agama
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam