Suara.com - Seorang aktor terkadang tak perlu riset jauh untuk sebuah peran.
Bisa juga dengan menggali pengalaman paling personal, seperti yang dilakukan Tissa Biani.
Ia menjadikan duka atas kepergian sang ayah sebagai sumber inspirasi utama dalam mendalami karakter di film drama keluarga terbaru Visinema, Panggil Aku Ayah.
Pengalaman pribadi Tissa kehilangan sosok ayah, seperti menjadi jalan pintas yang memudahkannya menyelami perasaan karakternya.
"Sebenernya lumayan memudahkan, karena aku tahu rasanya kehilangan sosok bapak itu seperti apa. Alhamdulillah banget, filmnya temanya seperti itu, tentang kehilangan sosok ayah," ucap sang aktris dalam perilisan poster dan trailer film di XXI Senayan City, Jakarta, Jumat, 4 Juli 2025.
Dengan bekal pengalaman tersebut, Tissa tidak perlu lagi mencari referensi dari orang lain.
Ia cukup berkaca pada dirinya sendiri untuk melahirkan emosi yang otentik.
"Jadi aku nggak perlu jauh-jauh meriset ke orang lain. Tinggal berkaca dan bertanya saja pada diriku sendiri, gimana rasanya kehilangan sosok ayah? Pasti ada sedihnya, menjadi sosok wanita yang lebih manja, menjadi lebih sensitif. Makannya aku aplikasikan ke karakter aku di film ini," paparnya.
Bagi Tissa, peran yang datang juga seolah menjadi jawaban atas ujian hidup yang pernah ia lewati.
Baca Juga: Intip Bisnis Tina Astari, Istri Menteri UMKM yang Diduga Minta Fasilitas Negara Buat Tur Eropa
"Mungkin selain itu adalah ujian aku pribadi, kehilangan sosok ayah, tapi diganti rezeki, diganti pelajaran lebih baik bahwa aku akan memerankan film tentang ayah," sambungnya.
Film yang diadaptasi dari karya sukses Korea Selatan berjudul Pawn ini mempertemukan Tissa dengan Ringgo Agus Rahman dan Boris Bokir.
Keduanya berperan sebagai penagih utang bernama Mang Dedi dan Mang Tatang, yang terpaksa merawat karakter yang diperankan Tissa sejak kecil hingga dewasa, sampai dianggap layaknya ayah sendiri.
Proses syuting menjadi momen krusial bagi Tissa untuk membangun ikatan dengan Ringgo dan Boris.
Menurutnya, suasana di lokasi yang penuh canda tawa mempermudah terciptanya koneksi emosional yang kuat di antara mereka.
"Wah, seru banget sih syuting sama Mang Tatang sama Mang Dedi, kita tuh kerjaannya ngelawak terus. Apalagi Mang Dedi ya, kerjaannya tuh ngelawak, sharing-sharing," kata Tissa Biani.
Berita Terkait
-
Tayang 2027, Vin Diesel Ingin Paul Walker 'Muncul' di Fast and Furious 11
-
Viral Surat 'Misi Budaya', Istri Menteri UMKM Maman Abdurrahman Ternyata Mantan Artis Sinetron!
-
Biasa Tampil Macho, Yama Carlos Bakal jadi Penari di Film Narik Sukmo
-
Korupsi di Panggung Pertunjukan? Mahasiswa LSPR Ungkap Pungli dalam Film "Karya untuk Negeri"
-
Serpong Tangsel Punya Pusat Pengembangan Nuklir, Cuma Ada di Film The Old Guard 2
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?