Suara.com - Drama perselingkuhan Ridwan Kamil dengan Lisa Mariana seolah sudah menemukan titik terang.
Ini setelah tudingan Lisa bahwa anaknya adalah anak biologis mantan Gubernur Jawa Barat ini tidak terbukti.
Hasil tes DNA Ridwan Kamil dan anak Lisa Mariana diumumkan Bareskrim Polri pada 20 Agustus 2025.
Tidak ada kecocokan antara sampel DNA Ridwan Kamil dengan anak Lisa Mariana.
Kini terbukti bukan ayah biologis anak Lisa, namun yang menjadi pertanyaan kenapa dulu mantan Wali Kota Bandung ini rutin mengirim uang bulanan saat Lisa hamil dan setelah punya anak.
Bukan hanya berdasarkan kesaksian Lisa Mariana saja, seorang artis bernama Ayu Aulia sebagai orang yang membela Kang Emil, sapaan akrabnya, juga membeberkan soal uang bulanan itu.
Menurut Ayu Aulia, Kang Emil memang memberikan uang bulanan untuk Lisa saat hamil.
Nominalnya juga tak kaleng-kaleng karena sampai belasan juta setiap bulannya.
"15 sampai 20 juta," beber Ayu Aulia.
Baca Juga: Babak Baru Lisa Mariana jadi Saksi Kunci KPK? 5 Fakta Panas Korupsi Bank BJB Seret Nama Ridwan Kamil
Dokter Richard Lee sampai penasaran mengapa bisa Ridwan Kamil memberikan uang bulanan untuk Lisa padahal tak merasa itu anaknya.
"Kalau dia (RK) tidak merasa itu anaknya, kenapa harus (memberikan uang bulanan) angka itu cukup besar loh," tanya dr Richard Lee yang seolah mewakili netizen.
Ayu Aulia saat itu mengungkapkan alasan Ridwan Kamil memberikan uang bulanan untuk Lisa karena merasa kasihan.
Ini karena Lisa tulang punggung keluarga dan saat hamil tak bisa bekerja
Rasa kasihan itu juga muncul saat melihat tempat tinggal Lisa yang kurang layak saat itu.
Berita Terkait
-
4 Poin Panas Drama Lisa Mariana: Dari Nantang Gugat Hingga Nangis Minta Maaf ke Istri RK
-
Nangis Mohon Ampun Istri Ridwan Kamil, Benarkah Lisa Mariana Tulus atau Cuma Takut Penjara?
-
Tangis Pecah di TV! Lisa Mariana Mohon Ampun ke Istri RK: Bu Cinta, Maaf, Lisa Juga Seorang Istri...
-
Terungkap Alasan KPK Panggil Lisa Mariana sebagai Saksi, untuk Bongkar Kasus Korupsi Ridwan Kamil?
-
Netizen Curiga Anak Ridwan Kamil Pindah Agama Gara-gara Caption Atalia Praratya
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat