- YouTuber Ria Ricis mengunjungi Sumatra Barat pasca-bencana dan mendapati kondisi lapangan masih kritis dan memprihatinkan.
- Ricis mengalami kesulitan distribusi bantuan karena infrastruktur rusak parah, termasuk jalur darat berlumpur dan terputus di Padang.
- Ricis berencana melanjutkan aksi kemanusiaan ke Aceh dan menekankan kebutuhan donasi masyarakat bagi korban bencana tersebut.
Suara.com - YouTuber Ria Ricis baru saja kembali dari lokasi bencana banjir bandang dan longsor yang menerjang wilayah Sumatra Barat.
Ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 6 Desember 2025, ibu satu anak ini membagikan kesaksian pilu mengenai kondisi di lapangan yang disebutnya "mengenaskan".
Ria Ricis yang terjun langsung bersama tim Dompet Dhuafa, mengungkapkan bahwa situasi di lokasi bencana masih jauh dari kata pulih.
Hal ini menampik anggapan sebagian pihak yang mengira banjir telah surut sepenuhnya.
"Ternyata kondisinya masih amat sangat kritis ya. Kalau misalnya orang-orang bilang mungkin sebagian ada yang sudah surut, memang sudah sebagian," kata Ria Ricis kepada awak media.
"Tapi waktu kita sembari keliling, masih banyak juga yang ternyata rumahnya hanyut, keluarganya hilang," sambungnya lagi.
Mantan istri Teuku Ryan ini menceritakan sulitnya medan yang harus ditempuh untuk menyalurkan bantuan.
Kerusakan infrastruktur menjadi kendala utama tim relawan menembus daerah terdampak di Padang.
"Rintangannya jalur darat aja sih. Kayak misalkan kemarin kita pakai mobil itu emang susah banget," jelas perempuan yang akrab disapa Ricis ini.
Baca Juga: Bantu Korban Banjir di Sumatra, Insanul Fahmi Jual Mobil
"Karena jalannya ada yang masih berlumpur, ada yang jalannya terputus, bahkan ada yang listrik masih belum ada, air bersih belum ada," tambahnya.
Dalam kunjungan singkatnya selama satu hari itu, Ricis memilih fokus memberikan trauma healing bagi anak-anak korban bencana.
Dia sengaja tidak menanyakan perihal kehilangan harta benda demi menjaga kondisi psikologis mereka.
"Aku fokus untuk memberikan kehangatan dan tawa ceria untuk anak-anak di sana. Dan ternyata mereka sangat menyambut aku dengan amat sukacita," beber Ria Ricis.
Tak berhenti di Sumatra Barat, adik Oki Setiana Dewi ini berencana melanjutkan misi kemanusiaannya ke wilayah Aceh.
"Nanti insya Allah kalau Allah memberikan usia panjang, kita pengin ke Aceh sih, di tanggal 15 ke atas sesuai dengan jadwal dari Dompet Dhuafa," tutur Ricis.
Berita Terkait
-
105 SPPG di Aceh Jadi Dapur Umum, 562.676 Porsi Disalurkan ke Warga Terdampak
-
Prabowo Pastikan Stok Pangan Pengungsi Bencana di Sumatra Aman, Suplai Siap Dikirim dari Daerah Lain
-
Utang KUR Petani Terdampak Bencana Dihapus, Prabowo Janji Rehabilitasi Lahan
-
7 Fakta Bupati Aceh Selatan: Pergi Umrah Rayakan Ultah Istri saat Bencana
-
Tinjau Bencana di Aceh, Presiden Prabowo Targetkan Perbaikan Jembatan dalam Sepekan
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Panen Uang Rp7 Juta Hasil Nabung Setahun di Pintu: Kok Gak Dimakan Rayap?
-
Dulu Sembunyi-Sembunyi, Ini 7 Potret Steffi Zamora dan Nino Fernandez saat Pacaran
-
Saat Materi Pandji Pragiwaksono Jadi Urusan Polisi, Para 'Korban' Roasting Malah Santai Banget
-
Buktikan Diri ke Mantan Suami, Shyalimar Malik Siapkan Putranya Jadi The Next Raffi Ahmad
-
Alas Roban Jadi Film Pertama Raih 1 Juta Penonton di 2026
-
Tangis Marshanda Pecah, Akui 17 Tahun Hidup dalam Penyangkalan Bipolar
-
Nadin Amizah dan Hindia Sukses Sihir Penonton di Anti Garing Show Volume 2
-
Geger! Cha Eun Woo Diduga Kemplang Pajak Rp240 Miliar, Begini Kronologinya
-
Sinopsis Tantara, Duet Maut Song Hye Kyo dan Gong Yoo Sebagai Teman Masa Kecil
-
Jadi Tenaga Ahli Dewan Pertahanan Nasional, Noe Letto Mundur Jika Masukannya Tak Didengar