Suara.com - Pada 2009, Mike (63) didiagnosa menderita kanker hati dan harus menjalani transplantasi. Transplantasi berjalan lancar, tetapi pada akhir 2012, sel-sel kanker kembali menghampiri hati Mike. Dalam kondisi putus asa, laki-laki asal Sussex, Inggris ini mencoba mencari tahu tentang kemungkinan pengobatan alternatif. Dan dari internet ia mendapatkan informasi mengenai manfaat minyak ganja untuk melawan kanker.
“Menyadari saya bisa mati karena penyakit ini, mendorong saya untuk mencari jalan yang bisa menyelamatkan saya, hingga saya menemukan sesuatu yang mengejutkan," ujarnya.
Ia memutuskan mencobanya dan mengklaim tiga hari setelah menggunakan barang terlarang ini, rasa sakitnya berangsur berkurang. Tapi dua minggu kemudian ia batuk darah, yang diyakininya sebagai sel kanker yang telah mati. Untuk memastikan, lantas kakek sembilan cucu ini menjalani biopsi di Royal Free Hospital in London, dan dokter mengatakan padanya sel kankernya telah 'lenyap'.
Royal Free Hospital juga menyebutkan Mike tak lagi menjalani perawatan kanker setelah menjalani transplantasi hati pada 2009. "Saya laki-laki normal dan tidak mengonsumsi obat terlarang dan saya sakit serius. Saya tidak percaya minyak ganja akan
menyelamatkan hidup saya," tambahnya.
Mike mengaku membeli minyak ganja dari pasar gelap, karena di Inggris ganja termasuk obat yang dilarang. Ia kini sedang
mengampanyekan legalisasi ganja untuk pengobatan. Menurutnya obat ini sangat menakjubkan, sehingga NHS perlu mempertimbangkan untuk memanfaatkan ganja untuk pengobatan.
Klaim Mike menguatkan hasil penelitian Universitas East Anglia yang dirilis pekan lalu. Penelitian itu mengungkap zat psychoaktif tetrahydrocannabinol (THC) yang terkandung dalam ganja dapat membantu memerangi pertumbuhan sel kanker.
“THC mengandung zat anti kanker. Senyawa ini dikenal untuk bertindak melalui keluarga tertentu dari sel reseptor. Ini temuan penting untuk memerangi tumor," ujar Dr Peter McCormick, anggota tim penelitian.
Sementara hasil penelitian sejumlah lembaga, termasuk Pusat Riset Kanker Inggris mengungkap Cannabinoid (obat yang
menggunakan ganja) bisa mempengaruhi kerja otak dan jaringan syaraf, proses metabolisme tubuh, fungsi hati dan sistem
kekebalan tubuh. Tampaknya masih butuh perjuangan untuk memasukkan ganja ke dalam daftar obat legal. (express.co.uk)
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa