Suara.com - Rajin mengganti celana dalam sangat penting dilakukan oleh ibu hamil demi menjaga kebersihan dan kesehatan organ intimnya.
Ya, kebersihan organ intim yang terjaga dapat menghindarkan perempuan termasuk ibu hamil (bumil) dari risiko berbagai penyakit termasuk infeksi saluran kemih. Kondisi ini biasanya dapat dikenali dengan gejala nyeri saat berkemih, anyang-anyangan, nyeri di perut bagian bawah hingga sakit pinggang dan demam pada kasus yang berat.
Dokter spesialis obgyn di Rumah Sakit Ibu dan Anak Brawijaya Bojongsari, Depok, John Arianto Sondakh mengatakan, jika infeksi saluran kemih dialami bumil maka hal ini akan meningkatkan risiko ketuban pecah dini yang pada gilirannya memicu bayi lahir prematur.
"Bayi bisa mengalami gangguan napas karena kekurangan oksigen, dan berujung pada kematian," ujar dia di sela-sela pembukaan Rumah Sakit Ibu dan Anak Brawijaya Bojongsari, Depok, Kamis (11/1/2018).
Selain itu bumil juga berisiko tinggi alami infeksi saluran kencing karena perubahan hormon kehamilan yang mempengaruhi gerakan saluran kencing. Itu sebabnya John mengimbau agar bumil menjaga kebersihan organ intim seperti rajin mengganti celana dalam dan tidak menahan keinginan untuk buang air kecil.
"Pada pasien saya menyarankan minum cukup dan kebersihan genital dijaga. Karena kalau kebersihan organ intim tidak dijaga kuman bisa berpindah ke saluran kencing dan memicu infeksi. Lalu hindari pula menahan kencing," tambah dia.
Menyoal maraknya sabun antiseptik yang diklaim dapat menjaga kebersihan organ intim, John berpendapat cara itu tak perlu dilakukan. Pasalnya penggunaan antiseptik di bagian organ kelamin dapat mengiritasi dan meningkatkan risiko infeksi.
"Cukup basuh dengan air bersih, rajin ganti celana dalam kalau dirasa lembab, atau gunakan pantyliner dan ganti tiap 2-3 jam sekali," pungkas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak