Suara.com - Hal pertama yang terlintas di pikiran ketika mengalami kondisi emergensi tentu adalah segera mendapat penanganan dokter. Biasanya, Anda tidak begitu memikirkan siapa dokter tersebut.
Namun, seorang ibu hamil asal Malaysia ini menolak ditangani dokter laki-laki padahal ia harus segera melahirkan.
Wanita ini diketahui harus segera menjalani operasi caesar karena janin yang dikandungnya dalam kondisi gawat atau fetal distress. Namun saat tahu dokter yang akan menanganinya adalah lelaki, ia langsung menolak.
Kisah ini dibagikan oleh sang dokter di akun Twitter miliknya, @junakarma.
Ia menceritakan bagaimana dirinya bergegas dari lantai dasar ke ke ruang operasi untuk melakukan operasi caesar segera.
Namun ketika tiba di ruang operasi, sang ibu menatapnya dengan pandangan tidak suka sambil berkata, "Aku tidak ingin dokter pria!"
Dalam cuitan berikutnya, ia mengatakan bahwa sebenarnya ini bukan situasi di mana wanita itu dapat meminta dokter wanita karena kondisi darurat.
"Bayimu sedang berjuang agar tetap hidup. Hanya ada sekitar dua atau tiga orang yang bekerja malam itu dan maaf saja, kalau aku memang pria," cuit sang dokter yang langsung menjadi viral di Twitter.
Tidak hanya itu, wanita tersebut juga percaya pada anti-vaksinasi. Padahal, saat itu dalam kondisi darurat.
Baca Juga: Nenek 67 Tahun Melahirkan Bayi Perempuan, Ternyata Ini Rahasia Kehamilannya
"Ini adalah salah satu kondisi yang dalam Islam disebut sebagai 'kondisi darurat'. Anda bebas untuk memilih, pilihan ada di tangan Anda, aku menghormati itu. Tetapi saat dalam kondisi seperti ini, pasrahkan saja pada ahlinya, oke?" lanjut sang dokter bernama Juna ini.
Pada akhirnya, wanita itu tidak punya pilihan selain membiarkan dokter mengoperasinya karena tidak ada cukup dokter wanita pada saat itu.
Sayangnya, Juna tidak menceritakan bagaimana kondisi sang ibu dan bayinya setelah itu. Meski begitu, kejadian ini dapat menjadi pembelajaran bagi kita semua.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Dari Flu hingga Hidung Tersumbat: Panduan Menenangkan Ibu Baru Saat Bayi Sakit
-
Hasil Penelitian: Nutrisi Tepat Sejak Dini Bisa Pangkas Biaya Rumah Sakit Hingga 4 Kali Lipat
-
Stop Jilat Bibir! Ini 6 Rahasia Ampuh Atasi Bibir Kering Menurut Dokter
-
Alarm Kesehatan Nasional: 20 Juta Warga RI Hidup dengan Diabetes, Jakarta Bergerak Melawan!
-
Panduan Memilih Yogurt Premium untuk Me-Time Sehat, Nikmat, dan Nggak Bikin Bosan
-
Radang Usus Kronik Meningkat di Indonesia, Mengapa Banyak Pasien Baru Sadar Saat Sudah Parah?
-
Stop Diet Ketat! Ini 3 Rahasia Metabolisme Kuat ala Pakar Kesehatan yang Jarang Diketahui
-
Indonesia Darurat Kesehatan Mental, Kasus Terbanyak: Depresi, Anxiety, dan Skizofrenia
-
Rekomendasi Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh yang Mudah Ditemukan di Apotek
-
Horor! Sampah Plastik Kini Ditemukan di Rahim Ibu Hamil Indonesia, Apa Efeknya ke Janin?