Suara.com - Penyakit hipertensi dan jantung sebelumnya identik dialami oleh orang berusia 50 tahun ke atas alias lanjut usia (lansia). Namun, seiring waktu kedua penyakit itu juga rentan dialami yang orang-orang yang masih berusia muda.
"Sekarang yang hipertensi dan korener banyak banget yang muda. Biasanya kan umur 30-40 gak mikir sakit jantung. Sekarang umur 33-35 banyak yang masuk IGD sampai pasang ring," kata Dokter spesialis Jantung dan Pembuluh Darah dari Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Rina Ariani dalam Talkshow online 'Puasa, Jantung, & Hipertensi,' dalam kanal YouTube Violad Studio, Rabu (29/4/2020).
Kondisi ini terbilang baru jika dibandingkan degan lima atau sepuluh tahun lalu. Lantas apa yang menjadi penyebabnya?
Menurut Rina, penyebab paling sering anak muda terkena hipertensi dan jantung karena faktor gaya hidup yang tidak sehat. Padahal umumnya, penyebab kedua penyakit itu disebabkan karena faktor resiko seperti obesitas, kolesterol, merokok, juga keturunan darah tinggi dan jantung.
"Gara-gara lifestyle biasanya, makanan, kurang aktivitas. Jadi yang kita kerjakan sehati-sehari," ucapnya.
Meski begitu faktor keturunan tak selalu akan membuat orang terdiagnosis sakit jantung dan hipertensi. Dalam kesempatan yang sama, Ahli gizi Arti Indira mengatakan gaya hidup sebenarnya menjadi kunci teehindar dari kedua penyakit itu.
"Faktor genetik tapi bisa dimodifikasi dari faktor gaya hidupnya. Kalau punya gen yang membawa sifat hipertensi dan jantung tapi gaya hidup kita baik, bisa aja gak jadi sakit jantung dan hipertensinya," ucapnya.
Ia menyampaikan, gaya hidup sehat cukup dengan konsumsi makanan bergizi dan kaya serat seperti sayur dan buah-buahan. Juga rutin melakukan aktivitas fisik untuk menjaga berat badan.
Baca Juga: Masih Kinyis-kinyis! 5 Potret Artis Dangdut saat Sekolah
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional