Suara.com - Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Penanganan Covid-19 dr. Reisa Broto Asmoro memberikan arahan agar aman dari Covid-19 saat menggunakan transportasi umum.
Sebab, new normal di Indonesia kini sudah dimulai yang berarti aktivitas perkantoran, pusat perbelanjaan hingga layanan publik sebagian kini sudah mulai aktif.
Dikatakan dr Reisa, syarat utamanya adalah dengan menggunakan masker kain tiga lapis selama perjalanan dan menghindari kerumunan.
"Wajib semua orang menggunakan masker, terutama ketika menggunakan transportasi umum, hindari kerumunan yang membatasi ruang gerak. Ingat jaga jarak tadi yang aman minimal 1 meter dari orang lain," ujar dr Reisa dalam video telenconference di Graha BNPB, Jakarta Timur, Rabu (10/6/2020).
Ia mengatakan jika jaga jarak tidak mungkin untuk bisa dilakukan dan sulit, maka pastikan selalu menghindari memegang benda-benda yang banyak disentuh orang.
"Jika hal ini tidak dapat dilakukan pertimbangkan untuk menggunakan transportasi lain, hindari memegang gagang pintu, tombol lift, pegangan tangga atau barang-barang yang disentuh oleh orang banyak," terangnya.
Jika pun dalam keadaan terpaksa menyentuh benda-benda tersebut, maka pastikan memastikan kebersihan tangan dengan menyediakan perbekalan hand sanitizer, atau rajin mencuci tangan di fasilitas terdekat.
"Kalau terpaksa, maka harus langsung cuci tangan apabila tidak memungkinkan gunakan air dan sabun, maka dapat menggunakan hand sanitizer dengan kadar alkohol minimal 70 persen," paparnya.
"Hindari meletakkan barang-barang bawaan atau tas di kursi atau lantai transportasi umum, hindari menggunakan telepon genggam di tempat umum terutama apabila berdesakan dengan orang lain sehingga tidak bisa menjaga jarak aman," tutupnya.
Baca Juga: Dokter Reisa Broto Asmoro, Sudjiwo Tejo: Jubir Pemersatu Bangsa
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Dari Flu hingga Hidung Tersumbat: Panduan Menenangkan Ibu Baru Saat Bayi Sakit
-
Hasil Penelitian: Nutrisi Tepat Sejak Dini Bisa Pangkas Biaya Rumah Sakit Hingga 4 Kali Lipat
-
Stop Jilat Bibir! Ini 6 Rahasia Ampuh Atasi Bibir Kering Menurut Dokter
-
Alarm Kesehatan Nasional: 20 Juta Warga RI Hidup dengan Diabetes, Jakarta Bergerak Melawan!
-
Panduan Memilih Yogurt Premium untuk Me-Time Sehat, Nikmat, dan Nggak Bikin Bosan
-
Radang Usus Kronik Meningkat di Indonesia, Mengapa Banyak Pasien Baru Sadar Saat Sudah Parah?
-
Stop Diet Ketat! Ini 3 Rahasia Metabolisme Kuat ala Pakar Kesehatan yang Jarang Diketahui
-
Indonesia Darurat Kesehatan Mental, Kasus Terbanyak: Depresi, Anxiety, dan Skizofrenia
-
Rekomendasi Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh yang Mudah Ditemukan di Apotek
-
Horor! Sampah Plastik Kini Ditemukan di Rahim Ibu Hamil Indonesia, Apa Efeknya ke Janin?