Suara.com - Menjaga otak tetap tajam sangat penting bagi kita semua. Memiliki ingatan lemah bisa menjadi masalah, tak hanya berdampak pada performa kita namun juga bisa membuat kita jadi mudah lupa alias pikun.
Namun ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk melindungi otak kita dari penurunan kognitif seiring bertambahnya usia.
Dikutip dari Times of India, hal-hal berikut bisa meningkatkan ingatanmu dan menjaga otak tetap tajam dengan mudah dan alami.
1. Menjaga asupan makanan
Terkadang kita sering meremehkan kebiasaan makan kita, misal dengan makan berlebihan, tidak teratur, atau bahkan melewatkannya. Melewatkan waktu makan memiliki dampak besar pada kesehatan mental Anda dan juga masalah ingatan Anda.
Perbanyak macam-macam jenis dan warna buah serta sayur dalam makanan Anda sehari-hari. Buah dan sayur, seperti bluberi, tomat, dan bayam mengandung banyak nutrisi dan antioksidan yang bisa melawan kerusakan akibat radikal bebas.
2. Tetap aktif
Tetap aktif bukan berarti Anda harus pergi ke gym. Anda hanya perlu membiarkan diri Anda tetap aktif secara fisik, bermain olahraga, berjalan kaki, menari, atau hal-hal lainnya.
Gerakan tubuh sangat esensial bagi otak yang sehat karena meningkatkan aliran darah, metabolisme, dan juga struktur serta fungsi otak.
3. Terus belajar
Belajar bukan hanya saat bersekolah saja, namun terus kita lakukan seumur hidup. Tak hanya aktif secara fisik, aktif secara mental juga diperlukan dan memiliki peran masing-masing.
Anda bisa mencoba hal-hal baru yang menantang bagi Anda. Jika Anda terus mengikuti jalan yang sama, Anda tidak memberikan otak Anda stimulasi yang ia butuhkan untuk terus bertumbuh dan berkembang.
Baca Juga: Bukan Diet, Ini Tips Tangani Anak Obesitas di Rumah
Anda juga bisa mencoba bermain asah otak, teka-teki silang, puzzle, atau bermain alat musik.
4. Bersosialisasi
Bertemu dengan orang baru dan berinteraksi dengan mereka tak hanya baik secara emosional namun juga untuk kesehatan otak. Interaksi sosial akan menjauhkan Anda dari stres dan depresi.
Sehingga akan membuat otak Anda tetap sehat dan bisa mencegah timbulnya pikun. Tetaplah bersosialisasi dan jangan menghindarinya.
5. Kualitas tidur yang baik
Tidur yang cukup dan nyenyak sangat baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan, sebab kita mengistirahatkan baik fisik dan mental.
Hindari stres berlebihan karena bisa merusak hippocampus, yakni pusat memori di otak dan menyebabkan pikun. Tidurlah selama 7-8 jam dengan nyenyak, karena penting bagi otak dan tubuh, selain itu bisa juga mencoba berlatih meditasi untuk merilekskan tubuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Terobosan Regeneratif Indonesia: Di Balik Sukses Prof. Deby Vinski Pimpin KTT Stem Cell Dunia 2025
-
Peran Sentral Psikolog Klinis di Tengah Meningkatnya Tantangan Kesehatan Mental di Indonesia
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
Waduh! Studi Temukan Bukti Hewan Ternak Makan Sampah Plastik, Bahayanya Apa Buat Kita?
-
Terobosan Penanganan Masalah Bahu: Dari Terapi Non-Bedah hingga Bedah Minim Invasif
-
Cuaca Berubah-ubah Bikin Sakit? Ini 3 Bahan Alami Andalan Dokter untuk Jaga Imunitas!
-
Review Lengkap Susu Flyon: Manfaat, Komposisi, Cara Konsumsi dan Harga Terbaru
-
BPOM: Apotek Jangan Asal Berikan Antibiotik ke Pembeli, Bahaya Level Global
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG