Suara.com - Sebuah studi pada Kamis (23/7/2020) kemarin menunjukkan ibu yang terinfeksi Covid-19 tidak mungkin menularkan penyakit kepada bayi mereka yang baru lahir. Hal itu asalkan mereka melakukan tindakan pencegahan tertentu.
Dilansir Live Science, hasil ini diketahui setelah peneliti menganalisis 120 bayi yang lahir dari ibu terinfeksi Covid-19.
Mereka sama sekali tidak ada yang tertular, baik selama persalinan atau dalam dua minggu setelah kelahiran.
Padahal, bayi-bayi tersebut telah melakukan kontak langsung, menyusu, dan berbagi kamar dengan sang ibu.
Tetapi sang ibu juga mengambil tindakan pencegahan, seperti memakai masker bedah, membersihkan tangan dan payudara sebelum melakukan kontak langsung dengan buah hatinya.
"Kami berharap penelitian kami akan memberikan sedikit jaminan kepada ibu baru bahwa risiko mereka menularkan Covid-19 kepada bayi sangat rendah," kata penulis studi Dr. Christine Salvatore, spesialis penyakit menular anak di Weill Cornell Medicine-New York Presbyterian Komansky Children's Hospital di New York City.
Mengingat Covid-19 adalah penyakit baru, data tentang risiko penularan dari ibu ke bayi lahir masih terbatas.
Ada beberapa laporan kasus bayi baru lahir yang dites positif Covid-19 dalam waktu 48 jam setelah kelahiran dan tampaknya telah tertular penyakit dari dalam rahim.
Namun, laporan seperti itu dikatakan jarang terjadi.
Baca Juga: Tingkat Keselamatan Pasien Covid-19 yang Diberi Steroid Bisa Diprediksi
American Academy of Pediatrics (AAP) baru-baru ini memperbarui pedoman mereka untuk mengatakan bahwa ibu dengan Covid-19 dapat berbagi kamar dan menyusui dengan tindakan pencegahan tertentu.
"Temuan kami menunjukkan bahwa bayi yang lahir dari ibu yang terinfeksi Covid-19 masih dapat mendapat manfaat dari ini secara aman, jika sesuai langkah-langkah pengendalian infeksi dipatuhi," kata penulis studi yang lain, Dr. Patricia DeLaMora.
Namun, para penulis mencatat bahwa studi mereka relatif kecil. Oleh karenanya, studi yang lebih besar diperlukan untuk mengkonfirmasi hasilnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak