Suara.com - Hadi Pranoto menjadi salah satu sosok yang dibicarakan di media sosial.
Pasalnya, lelaki yang mengaku sebagai ahli mikrobiologi tersebut, secara terang-terangan mengatakan telah menciptakan antibodi Covid-19 yang bukan hanya dapat mencegah Covid-19, tapi juga mengobatinya.
Klaim tersebut ia ungkapkan melalui sebuah video berdurasi lebih dari 30 menit yang diunggah oleh akun YouTube Dunia MANJI.
Meski video tersebut telah dihapus oleh YouTube, namun Suara.com telah merangkum ragam klaim Hadi Pranoto yang ia ungkapkan di video tersebut lewat berita berikut.
Salah satu hal yang ia ungkapkan adalah, bagaimana produk 'herbal' antibodi Covid-19 telah disebarkan di seluruh Indonesia.
Hadi mengatakan sebanyak 250 ribu antibodi Covid-19 sudah disalurkan ke Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan hingga masuk ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran.
Tapi, apakah benar demikian?
Suara.com mencoba menghubungi dua dokter yang bertugas di Rumah Sakit Darurat Khusus Covid-19 di Wisma Atlet Kemayoran Jakarta.
Kedua dokter tersebut adalah dokter spesialis paru-paru--Dr. Arief Riadi Arifin, SpP, MARS, FISR serta dr. Saut Halomoan Manulang, SpB(K), FCD.
Baca Juga: Klaster Perkantoran Meningkat, Ini Cara Buat Kantor Lebih Aman
Sebagai dokter yang bertugas di sana, Arief yang juga didaulat sebagai Koordinator Dokter Spesialis Paru BNPB dan RSD Wisma Atlet mengatakan bahwa dirinya tak tahu menahu dengan obat yang dimaksud Hadi.
"Saya tidak pernah pernah tau obat atau herbal yang dimaksud Hadi tersebut. Kalau obat atau herbal yang diberikan harus melalui komisi etik Rumah Sakit," kata Arif kepada Suara.com, Minggu (2/8/2020).
Jawaban serupa diucapkan oleh Manulang. Ia bahkan meminta masyarakat untuk tidak kadung percaya dengan 'wawancara yang tidak bertanggungjawab'.
"Jangan percaya wawancara tidak bertanggung jawab. Sampai saat ini belum ada obat khusus spesifik untuk menyembuhkan Covid-19. Jangan terpengaruh hoaks," katanya melalui pesan singkat.
Lewat kesempatan berbeda, mantan Juru Bicara Pemerintah terkait penanganan Covid-19, dr. Achmad Yurianto juga menjawab secara singkat pertanyaan wartawan terkait isu klaim Hadi Pranoto tersebut.
Yurianto bahkan meminta agar awak media untuk mencari tahu sendiri siapa Profesor Hadi Pranoto.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi