Suara.com - Beberapa waktu lalu Zaskia Sungkar sempat mengalami sakit perut. Menurut dokter yang memeriksanya, istri Irwansyah ini memiliki usus dengan pergerakan yang cukup lambat.
"Kata dokter nggak papa karena ususku bergerak lambat. Ususnya jadi males jadi aku harus banyak gerak," kata Zaskia, dikutip tayangan di kanal YouTube The Sungkar Family.
Zaskia menceritakan dokter juga menyarankan berenang, untuk mengatasi kondisinya itu.
Diketahui kehamilan Zaskia Sungkar saat ini sudah mulai memasuki trimester kedua, tepatnya bulan keempat usia kandungan.
Aktivitas seperti berenang memang sangat dianjurkan untuk menjaga kehamilan yang sehat.
Berdasarkan laman Baby Centre UK, berenang dapat membantu wanita hamil tetap bugar, dan membantu mereka merasa lebih baik tentang perubahan tubuhnya.
Selain itu, berenang juga memiliki beragam manfaat berikut:
- meningkatkan sirkulasi
- meningkatkan fungsi jantung dan paru-paru
- meningkatkan kekencangan dan kekuatan otot
- membangun daya tahan tubuh
- mengurangi pembengkakan dan retensi cairan
- membakar kalori, yang membantu mengatur penambahan berat badan
- membuat tidur menjadi yang baik
- menghilangkan kelelahan
- meredakan sakit dan nyeri
Meski belum pernah berolahraga sebelumnya, berenang masih tetap aman bagi wanita hamil.
Baca Juga: Tingkatkan Potensi Kehamilan, Simak Pola Makan untuk Kesuburan Perempuan
Baik berpengalaman atau tidak, wanita hamil harus tetap memulainya secara perlahan dan bertahap, hingga dapat melakukannya selama 30 menit.
Sebelum berenang, sangat penting untuk melakukan pemanasan dan pendinginan setelahnya. Juga, jangan memaksakan diri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
Terkini
-
Mulai Usia Berapa Anak Boleh Pakai Behel? Ria Ricis Bantah Kabar Moana Pasang Kawat Gigi
-
Varises Mengganggu Penampilan dan Kesehatan? Jangan Panik! Ini Panduan Lengkap Mengatasinya
-
Rahasia Awet Muda Dibongkar! Dokter Indonesia Bakal Kuasai Teknologi Stem Cell Quantum
-
Belajar dari Kasus Ameena, Apakah Permen Bisa Membuat Anak Sering Tantrum?
-
Bukan Sekadar Gadget: Keseimbangan Nutrisi, Gerak, dan Emosi Jadi Kunci Bekal Sehat Generasi Alpha
-
Gerakan Kaku Mariah Carey saat Konser di Sentul Jadi Sorotan, Benarkah karena Sakit Fibromyalgia?
-
Di Balik Rak Obat dan Layar Digital: Ini Peran Baru Apoteker di Era Kesehatan Modern
-
Kesibukan Kerja Kerap Tunda Pemeriksaan Mata, Layanan Ini Jadi Jawaban
-
Langkah Tepat Pengobatan Kanker Ovarium: Masa Remisi Lebih Panjang Hingga Tahunan
-
Katarak yang Tidak Dioperasi Berisiko Meninggal Dunia Lebih Awal, Ini Alasannya