Suara.com - Pemerintah Prancis dan Rusia melaporkan adanya kasus COVID-19 dengan varian baru virus Corona dari Inggris yang sangat menular.
Dilansir ANTARA, tujuh orang di kota pelabuhan Marseille, Prancis terbukti positif virus varian baru virus Corona, seperti diungkapkan otoritas setempat pada Minggu (10/1).
Wali kota Benoit Payan mengatakan ketujuh orang tersebut termasuk di antara 23 orang yang teridentifikasi terpapar virus corona varian baru, serta 30 orang lainnya dari gedung apartemen yang sama, yang sedang menjalani tes.
"Saat ini, setiap menitnya penting untuk mencegah penyebaran varian (COVID-19) Inggris ini," kata Payan saat konferensi pers.
Menanggapi adanya temuan varian baru COVID-19 di kota Marseille, otoritas setempat memberlakukan jam malam lebih awal, menggeser waktu yang semula jam 8 malam, menjadi jam 6 sore hingga 6 pagi keesokan harinya.
Untuk saat ini jam malam di Paris masih berlaku mulai 20.00-06.00 waktu setempat, meski pemerintah mengatakan tidak menutup kemungkinan untuk pembatasan yang lebih ketat jika situasi COVID-19 di Prancis memburuk.
Sementara itu Rusia melaporkan kasus pertama varian baru virus corona yang lebih menular, yang muncul di Inggris, dari seorang warga Rusia yang baru saja tiba dari Inggris dan terbukti positif akhir Desember lalu.
Kantor Berita RIA memberitakan kabar tersebut pada Minggu (10/1), mengutip pengawas kesehatan konsumen.
Rusia menghentikan penerbangan tujuan Inggris mulai Desember hingga 13 Januari terkait temuan jenis baru COVID-19 di Inggris.
Baca Juga: Akhirnya, BPOM Restui Vaksin Covid-19 Buatan Sinovac dari China
Otoritas juga akan memberlakukan masa isolasi mandiri wajib selama dua pekan bagi pendatang asal Inggris.
Rusia pada Minggu (10/1) melaporkan 22.851 kasus baru COVID-19, termasuk 4.216 kasus yang tercatat di Moskow, sehingga menambah total menjadi 3.401.954 kasus, sejak pandemi mewabah.
Angka tersebut menjadikan Rusia berada di urutan keempat, negara dengan beban kasus COVID-19 terbanyak di dunia.
Berita Terkait
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
-
Indonesia Nomor 2 Dunia Kasus TBC, Menko PMK Minta Daerah Bertindak Seperti Pandemi!
-
Korupsi Wastafel Rp43,59 Miliar saat Pagebluk Covid-19, SMY Ditahan Polisi
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar