Suara.com - Penambahan kasus positif Covid-19 secara global pada situs worldometers.info hingga Minggu, 11 Juli 2021, menunjukan 418.064 kasus dalam 24 jam terakhir.
Di waktu yang sama angka kematian juga bertambah 7.177 jiwa. Sementara jumlah yang sembuh dari infeksi dalam sehari tercatat 343.881 orang.
Oleh sebab itu, per Minggu (11/7) pukul 07.00 WIB kasus Covid-19 di dunia seluruhnya telah mencapai 187,23 juta. Untuk angka kematian sebanyak 4,04 jiwa dan kesembuhan tercatat 171,22 kasus.
Sehingga sampai saat ini tersisa 11,97 kasus aktif positif Covid-19 di seluruh dunia. Di antara jumlah tersebut, 77.909 pasien dalam kondisi kritis.
Lonjakan kasus positif di Asia Tenggara
Beberapa negara di Asia Tenggara tengah mengalami rekor peningkatan kematian juga kasus positit harian.
Ketika negara-negara Eropa, seperti Inggris, Jerman, dan Perancis bersiap menghapus sebagian besar pembatasan pergerakan, sementara pemerintah di Asia Tenggara tengah memperketat penguncian.
Indonesia menjadi negara yang lonjakan kasus positifnya paling parah di Asia Tenggara. Rekor tertinggi kasus positif harian sebanyak 38.391 kasus pada Kamis (8/7/2021), enam kali lipat dari jumlah bulan sebelumnya. Sementara jumlah kematian hariannya juga meningkat dua kali lipat sejak awal Juli.
Indonesia masih mencatatkan jumlah kasus Covid-19 juga kematian terbanyak di Asia Tenggara dengan jumlah 2,49 juta kasus dan 65.457 orang meninggal dunia.
Rekor kematian juga pernah dilaporkan Malaysia dan Thailand pada Kamis (8/7/2021). Malaysia melaporkan 135 orang meninggal dalam sehari, sementara Thailand 75 orang.
Baca Juga: Terpapar COVID 19, Abu Janda: Virus Ini Bikin Tak Bisa Mikir
Malaysia juga sempat mengalami lonjakan kasus positif hingga 9.180 dalam sehari.
Pihak berwenang telah mengusulkan pembatasan perjalanan internal karena varian Delta yang telah sampai di Indonesia juga disebut menyebar dengan cepat di sekitar Bangkok, Thailand.
Mengantisipasi hal tersebut, Thailand mengubah terminal baru bandara di Bangkok menjadi rumah sakit lapangan berkapasitas 5.000 tempat tidur.
Jumlah kasus di Malaysia saat ini sebanyak 808.658 kasus, sedangkan Thailand 308.230 kasus.
Sementara itu, lonjakan kasus positif di Myanmar ditandai dengan laporan harian lebih dari 4 ribu kasus positif dalam sehari.
Akan tetapi, negarq itu dinilai masih mengalami kegagalan dalam melakukan testing sejak adanya kudeta militer pada Februari lalu. Jumlah kasus Covid-19 di Myanmar saat ini tercatat 180.055.
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Maia Estianty Gaungkan Ageing Gracefully, Ajak Dewasa Aktif Waspada Bahaya Cacar Api
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?
-
Apa Itu Food Genomics, Diet Berbasis DNA yang Lagi Tren
-
Bosan Liburan Gitu-Gitu Aja? Yuk, Ajak Si Kecil Jadi Peracik Teh Cilik!
-
Menkes Tegaskan Kusta Bukan Kutukan: Sulit Menular, Bisa Sembuh, Fatalitas Hampir Nol
-
Kabar Gembira! Kusta Akan Diskrining Gratis Bareng Cek Kesehatan Nasional, Ini Rencananya
-
Era Baru Dunia Medis: Operasi Jarak Jauh Kini Bukan Lagi Sekadar Imajinasi
-
Angka Kematian Bayi Masih Tinggi, Menkes Dorong Program MMS bagi Ibu Hamil