Suara.com - Para peneliti menemukan vaksin flu bisa membantu melindungi diri kita dari 3 atau 4 virus influenza. Mereka berspekulasi vaksin flu musiman bisa meningkatkan sistem kekebalan bawaan, sehingga mampu melindungi kita dari virus corona Covid-19.
Studi yang diterbitkan dalam jurnal Plot One, menganalisis catatan elektronik lebih dari 74.000 orang yang dites positif virus corona Covid-19. Mereka memeriksa potensi manfaat vaksin influenza atau flu musiman terhadap virus corona Covid-19.
Para peneliti menemukan bahwa ada bukti kuat kalau vaksin flu musiman membantu mengurangi risiko stroke, sepsis, dan trombosis vena dalam pada pasien virus corona Covid-19.
Devinder Singh, profesor bedah klinik di Miller School, mengatakan sekarang ini hanya sebagian kecil di seluruh dunia yang sudah menerima vaksin Covid-19 penuh. Tapi, ahli masih perlu mencuri solusi untuk menurunkan angka kematian akibat virus corona Covid-19.
"Tim saya telah mengamati hubungan antara vaksin flu musiman dan penurunan morbiditas pada pasien virus corona Covid-19. Kami memiliki akses ke data real-time dari jutaan pasien," kata Devinder dikutip dari Express.
Penelitian yang dipimpin di Singapura ini menggunakan catatan media pasien virus corona Covid-19 dari Inggris, AS, Jerman, Italia, Israel dan Singapura.
Tim menyaring data dari 74.700 pasien virus corona Covid-19 menggunakan database penelitian untuk mengidentifikasi dua kelompok dari 37.377 subjek.
Kedua kelompok diamati dari faktor-faktor yang bisa mempengaruhi risiko kerentanan mereka terhadap infeksi virus corona Covid-19 parah, termasuk usia, jenis kelamin, diabetes, dan obesitas.
Anggota kelompok studi pertama telah menerima vaksin flu dua minggu dan enam bulan sebelum tertular virus corona Covid-19. Peserta dari kelompok kedua didiagnosis positif virus corona tetapi belum vaksin flu.
Baca Juga: PHE: Vaksin Covid-19 Kurang Efektif Lawan Varian Baru di Kolombia
Kemudian, mereka mengamati risiko sepsis, stroke dan trombosis vena dalam pada pra peserta penelitian dalam 30, 60, 90, dan 120 hari setelah dinyatakan positif virus corona Covid-19.
Hasil analisis mengungkapkan bahwa mereka yang tidak suntik vaksin flu lebih berisiko mengalami infeksi parah hingga menjalani perawatan intensif di ICU.
Peserta dalam kelompok itu juga 58 persen lebih berisiko dilarikan ke unit gawat darurat dan mengalami stroke ketika terinfeksi virus corona Covid-19.
Selain itu, merka juga 45 persen lebih berisiko mengembangkan sepsis dan 49 persen berisiko mengalami trombosis vena dalam akibat infeksi virus corona Covid-19.
Para peneliti mengamati temuan ini membuktikan bahwa suntikan vaksin flu bisa melindungi seseorang dari infeksi parah akibat virus corona Covid-19. Tapi, peneliti mengatakan bahwa risiko kematian akibat virus corona tidak berkurang atau meningkat dengan suntikan vaksin flu.
Meskipun masih belum jelas pengaruh vaksin flu dengan infeksi virus corona Covid-19, para peneliti berspekulasi bahwa vaksin flu meningkatkan sistem kekebalan bawaan sehingga memperkuat pertahanan tubuh seseorang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa