Suara.com - Ilmuwan telah mengembangkan teknik baru yang dapat memperbaiki serta meregenerasi sel otot jantung setelah serangan jantung atau infark miokard.
Walau baru diuji pada tikus, ilmuwan yakin bila cara ini juga berhasil pada manusia maka berpotensi menjadi pengobatan dibutuhkan banyak orang.
Dilansir Science Alert, ilmuwan menggunakan teknik messenger ribonucleic acid (mRNA). Ini akan menciptakan 'cetak biru' sekuens DNA, digunakan tubuh untuk membangun protein yang membentuk dan mengatur sel.
Para ilmuwan dapat memberi instruksi berbeda pada setiap proses biologis hanya dengan mengutak-atik mRNA.
Tujuan dari teknik ini adalah untuk membuat sel otot jantung bertindak seperti sel punca, yang dapat diubah menjadi berbagai jenis sel khusus.
Hasilnya, kurang dari satu persen sel otot jantung dewasa dapat beregenerasi. Artinya, serangan jantung dan penyakit jantung dapat 'meninggalkan' jantung, namun dalam kondisi rapuh secara permanen.
Dalam percobaan di kedua cawan kultur jaringan dan pada tikus hidup, Stemin terbukti mengaktifkan sifat seperti sel punca di kardiomiosit. Sementara YAP5SA memicu pertumbuhan dan replikasi organ.
Proses tersebut telah digambarkan sebagai "game charger" atau pengubah keadaan oleh tim ilmuwan.
Studi in vivo yang melibatkan tikus hidup ini menunjukkan inti miosit bereplikasi setidaknya 15 kali lipat dalam 24 jam setelah penyuntikan Stemin dan YAP5SA, faktor transkripsi bermutasi.
Baca Juga: Seorang Jamaah Haji Meninggal karena Serangan Jantung, Sempat Sesak Nafas
"Ketika kedua faktor transkripsi disuntikkan ke jantung tikus dewasa yang mengalami serangan jantung, hasilnya menajubkan," kata ahli biologi Robert Schwartz dari University of Houston, Texas.
Meski penelitian ini berhasil, masih harus dilakukan studi lebih lanjut pada manusia.
"Ini adalah studi besar dalam regenerasi jantung, terutama mengingat strategi cerdas menggunakan mRNA untuk mengirimkan Stemin dan YAP5SA," tanggap ahli biologi Siyu Xiao dari University of Houston.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Lagi Stres Kok Jadi Makan Berlebihan? Ini Penjelasan Psikolog Klinis
-
Otak Ternyata Bisa Meniru Emosi Orang, Hati-hati Anxiety Bisa Menular
-
National Hospital Surabaya Buktikan Masa Depan Medis Ada di Tangan AI!
-
Inovasi Bedah Robotik Pertama di Indonesia: Angkat Kanker Payudara Tanpa Hilangkan Bentuk Alami
-
Riset Ungkap Rahasia Bahagia: Bergerak 15 Menit Setiap Hari Bikin Mental Lebih Sehat
-
Mengembalikan Filosofi Pilates sebagai Olahraga yang Menyatukan Gerak, Napas, dan Ketenangan
-
Perawatan Mata Modern di Tengah Maraknya Gangguan Penglihatan
-
Terungkap! Ini Rahasia Otak Tetap Prima, Meski di Usia Lanjut
-
Biar Anak Tumbuh Sehat dan Kuat, Imunisasi Dasar Jangan Terlewat
-
Susu Kambing Etawanesia Bisa Cegah Asam Urat, Ini Kata dr Adrian di Podcast Raditya Dika