Suara.com - Garima Poonia, seorang gadis berusia 26 tahun dari India, rela melepaskan kesempatan untuk mendapat gelar Master di University of Sussex, Inggris demi lingkungan.
Kisah Garima dimulai di tahun 2017 silam, ketika dirinya mengunjungi Kepulauan Andaman untuk belajar scuba diving.
Saat itu, Garima yang tengah mengunjungi Pulau Neil dibuat syok dengan banyaknya sampah di pulau. Harapannya untuk melihat panorama menakjubkan, laut biru, dan pasir keemasan lenyap seketika.
"Aku melihat banyak sampah seperti botol, jaring ikan, dan barang-barang plastik di pantai yang berasal dari laut. Aku melihat kebanyakan resor dan rumah penduduk membakar sampah di luar," ujarnya.
"Aku terus berpikir tentang indahnya kehidupan air yang kulihat saat scuba diving, dan bagaimana itu terpengaruh oleh semua sampah ini. Dan fakta bahwa mereka tidak punya sistem pengolahan sampah yang baik, pulau-pulau ini hanya bertambah kotor," tambahnya seperti dikutip dari Good Times.
Pada akhirnya, Garima Poonia pun terpanggil untuk melakukan sesuatu meski itu berarti dia tidak jadi melanjutkan pendidikannya.
"Ini panggilan yang berat. Aku tidak dapat menjelaskannya, tapi di dalam hatiku, aku ingin membuat perbedaan pada pulau itu," ujarnya.
Hal inilah yang mendorong Garima untuk pergi ke Pulau Neil, kemudian membuat Kachrewaale Project demi mengadakan pengelolaan sampah yang lebih baik di pulau tersebut.
Lewat proyek tersebut, Garima berusaha agar penduduk Pulau Neil berhenti membakar atau membuang sampah sembarangan.
Baca Juga: Tak Cuma Satwa Laut, Ada Rusa Juga Ditemukan Mati Karena Sampah Plastik
"Ini seperti perjalanan menuju sesuatu yang tidak pasti, aku tidak punya bayangan apa yang akan terjadi," kenangnya.
Selama beberapa bulan pertama, Garima pun memutuskan untuk mengunjungi resor-resor di Pulau Neil dan komunitas menyelam demi menyebarkan kesadaran akan bahaya sampah.
Kemudian, pada Desember 2018, Garima pun mulai melakukan pembersihan sampah bersama orang-orang lainnya.
Sejak memulai Kachrewaale Project ini, Garima sudah berhasil menyingkirkan sekitar 200 kg sampah dari pantai.
Garima bahkan berhasil meyakinkan resor yang ada untuk melakukan pemisahan sampah dan mengirimnya ke pusat daur ulang di Port Blair.
Bahkan, pemerintah lokal pun mulai membuat sistem pembuangan sampah bagi warga lokal yang dulunya memilih untuk membakar sampah.
Berita Terkait
-
Sinopsis The Family Man Season 3, Series India Terbaru Manoj Bajpayee
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Sinopsis De De Pyaar De 2, Film Terbaru Ajay Devgan dan Rakul Preet Singh
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Presiden Prabowo Usul Menu MBG Telur Ayam Diganti Telur Puyuh, Nutrisinya Lebih Oke Mana?
-
5 Manfaat Kolagen untuk Wajah, Rahasia Kulit Sehat dan Awet Muda
-
5 Sunscreen Murah yang Sudah BPOM untuk Ibu Rumah Tangga, Mulai Rp12 Ribuan
-
Diperingati Setiap 22 November, Ini Sejarah Hari Perhubungan Darat Nasional
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Natural untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Bedak Padat Lokal yang Bisa Menyamarkan Ketidaksempurnaan Kulit
-
Ramalan Zodiak 22 November 2025: Taurus Akan Berbuah Manis, Virgo Lembutlah Pada Pasangan
-
5 Shio Paling Beruntung 22 November 2025, Rezeki dan Asmara Beriringan
-
Dari Street Art Hingga Supercar Mahal: Intip Kolaborasi Lintas Dunia di Streetscape 2025
-
Wajib Coba! Tenya, Restoran Tempura Legendaris Jepang, Buka Gerai Kedua di Gandaria City