Suara.com - Tidak sedikit mahasiswa yang memiliki cita-cita sebagai guru. Sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, guru berperan penting dalam pengembangan kualitas pendidikan di Indonesia.
Punya cita-cita jadi guru? Anda bisa mengasah 3 kemampuan ini sejak masih kuliah loh. Apa saja?
1. Komunikasi
Kemampuan komunikasi penting untuk dimiliki semua lini pekerjaan, termasuk guru. Baik itu komunikasi verbal, tertulis, mau pun jenis komunikasi lainnya.
Kemampuan komunikasi yang tinggi bisa membantu Anda memberikan pendidikan yang lebih berkualitas bagi siswa.
2. Kesabaran
Melatih kesabaran sangat penting untuk para calon guru. Sebab, bukan tidak mungkin murid membutuhkan lebih dari satu kali penjelasan untuk bisa memahami apa yang diajarkan.
3. Kreatif
Memberikan pendidikan secara menyenangkan dan menarik memerlukan kreativitas yang tinggi. Dengan kreativitas yang tinggi, Anda bisa menyuguhkan pelajaran yang menyenangkan bagi siswa, membuat mereka lebih betah belajar di kelas.
Baca Juga: Mendikbudristek Nadiem Makarim Umumkan Kenaikan Dana Bantuan Operasional PAUD Jadi Rp 1,2 Juta
Menyadari pentingnya kebutuhan akan kemampuan-kemampuan ini, Yayasan Bakti Barito dengan bangga mengumumkan kemitraan baru bersama STiR melalui Yayasan Bakti Pendidikan Unggul (YBPU). YBPU merupakan bagian dari Bakti Barito, yang merupakan filantropi dari Grup Barito Pacific.
Dalam nota kesepahaman (MoU), yang ditandatangani oleh kedua belah pihak pada baru-baru ini, Yayasan Bakti Barito dan STiR telah menyepakati untuk bekerja sama demi mewujudkan keinginan kedua belah pihak dalam membangun motivasi intrinsik yang berkelanjutan dan kecintaan akan proses pembelajaran seumur hidup bagi seluruh pemangku kepentingan di dalam sistem pendidikan di Indonesia.
Perjanjian tersebut merupakan perjanjian selama dua tahun yang dapat diperpanjang serta memungkinkan STiR untuk meluncurkan kegiatan pertamanya di tingkat kabupaten dalam beberapa minggu mendatang.
Dian Anis Purbasari, selaku Ketua Yayasan di YBPU, mengatakan akan berkomitmen untuk mengembangkan pendidikan berkualitas di Indonesia. Untuk mencapai tujuan ini, penting bagi organisasi YBPU akan berkolaborasi dengan pihak yang memiliki keahlian khusus dan terbukti berpengalaman di bidang pendidikan, seperti STiR.
"Kami sangat antusias memulai kemitraan ini dan berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh STiR, untuk bersama mendukung perbaikan sistem pendidikan di Indonesia," terangnya dalam keterangan resmi yang diberikan Suara.com.
Girish Menon, selaku CEO STiR Education, mengatakan senang sekali telah menemukan mitra yang kuat di YBPU. Di mana mereka dapat berbagi nilai dan visi serta semangat untuk pendidikan.
Berita Terkait
-
Puncak TPN XII: Kolaborasi Guru Menuju Pendidikan Berdaya dan Berkelanjutan
-
Geger Kematian Siswa SMP di Grobogan, Diduga Dibully di Sekolah, Polisi Periksa 9 Saksi
-
Fakta Baru Kematian Siswa SMP Grobogan: Di-bully Lalu Diadu Duel, Tulang Tengkuk Patah
-
Ribuan Guru Berkumpul di Temu Pendidik Nusantara XII untuk Menjawab Tantangan Pendidikan Iklim
-
Inflasi Naik, Biaya Pendidikan Makin Mahal
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
Terkini
-
BABYMONSTER Ikut Meriahkan Tren Dessert Korea di Indonesia
-
Bukan Sekadar Daur Ulang: Intip Koper dari Limbah yang Jadi Simbol Gaya Hidup Berkelanjutan
-
Biodata dan Agama Rheza Herwindo, Anak Setya Novanto yang Nikahi Kerenina Sunny
-
5 Jepit Rambut Nagita Slavina yang Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp6 Ribuan
-
Cat Pagar Besi Tahan Lama: Rekomendasi Produk dan Trik Biar Tak Cepat Mengelupas
-
Biodata dan Agama Kerenina Sunny, Adik Steve Emmanuel Jadi Menantu Setya Novanto
-
Oliver Sykes Vokalis BMTH Pakai Kostum Rancangan Desainer Indonesia, Publik Auto Bangga
-
Berapa Utang Kereta Cepat Whoosh? Menkeu Purbaya Ogah Bayari Pakai APBN
-
Masa Kejayaan Ring Back Tone, Maia Estianty Bisa Beli Rumah dari Hasil Royalti 1 Lagu
-
Fajar Sadboy Viral Tahun Berapa? Karier Tak Redup, Kini Jadi Sahabat Amanda Manopo