Suara.com - Ransum menjadi makanan instan yang disediakan untuk aparat kepolisian saat situasi darurat. Seorang wanita lantas menunjukkan paket ransum Polri yang ia miliki dan mengulasnya.
Ulasan ransum tersebut ia bagikan melalui akun TikTok @nondtr. Dalam unggahan itu, wanita ini cukup terkejut melihat dirinya mendapat kompor darurat lengkap dengan koreknya serta sendok dan tisu.
Dalam paket tersebut, terlihat pula 3 kotak makanan dengan jenis yang berbeda-beda. Ada nasi tumis daging cincang, nasi ayam bakar, dan nasi sambal ikan.
Ada pula e-plus makanan padat dengan bentuk mirip biskuit serta air minum di dalamnya. Ia pun mencoba biskuit dan terkejut karena rasanya mirip susu dan sereal.
Selanjutnya ia mencoba menu nasi yang sudah dihangatkan di microwave sebelumnya. Nasi di dalamnya terasa cukup lembek dan untuk lauk ikan memiliki tekstur yang keras.
Porsi makanan yang disajikan pun cukup membuat dirinya kenyang. "Kalau makanan kaleng kan rasanya beda tuh, nah ini rasanya kayak makan makanan kaleng," ujar wanita ini saat memberi ulasan.
Ia juga menyicipi dua varian nasi lainnya namun paling suka dengan lauk ikan. Ia juga menyicipi biskuit rasa pizza dengan ukuran yang cukup tebal.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Ayah aku sering bawa tapi versi TNI-nya, paling enak menurut aku sih makanannya, sama kuenya, kalau susunya kurang suka," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Pesawat Citilink Mendarat Darurat di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang
Warganet lain ikut berkomentar. "Aku pernah makan kayak gitu dan menurut aku kurang cocok di lidahku," ujar warganet ini.
"Itu gunanya kompor buat ngangetin makanannya jadi ikannya bisa empuk," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (19/5/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Promo Black Friday 2025 di Mal, Diskon Besar-besaran
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara