Suara.com - Sebuah usaha kuliner yang sudah bertahan puluhan tahun tentu perlu diacungi jempol. Terlebih saat usaha kuliner itu tetap ramai meski sudah dijalankan sangat lama.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok @tukangreviewsemarang. Dalam unggahan itu, seorang warganet membagikan sebuah warung susu murni legendaris di Semarang.
Warung susu itu adalah STMJ Karangdoro yang berlokasi di Jalan Raden Patah, Rejomulyo, Semarang. Siapa sangka, warung ini rupanya sudah berdiri selama lebih dari 60 tahun.
Dengan warung yang didominasi warna biru dan putih ini, STMJ Karangdoro memang tampak sederhana namun tetap nyaman. Tempatnya bersih dan cukup luas sehingga membuat para pelanggan betah.
Beragam susu bisa dibeli di tempat ini mulai dari es susu cokelat hingga es susu kopi. Anda juga bisa memesan beragam varian lain sesuai dengan selera.
Selain menyajikan susu, STMJ Karangdoro juga menyajikan aneka jajanan. Mulai dari aneka kacang, kerupuk, hingga kue ada di setiap meja untuk dibeli oleh pembeli sembari menikmati susu.
STMJ Karangdoro buka mulai pukul 05.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB. Pelanggan yang datang bisa menyicipi kenikmatan susu legendaris di sini baik untuk diminum langsung di tempat atau dibawa pulang.
Video ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Andalan pokoknya. Pagi-pagi ke situ minum STMJ sama makan arem-aremnya," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Komedian Legendaris Kadir Sebutkan Punya Mobil Apa Saja Tidak Masalah, Kecuali Saat Isi Bahan Bakar
Warganet lain ikut berkomentar. "Ini langgananku. Rekomen banget, the best," ujar warganet ini.
"Tiap akhir pekan selalu ke sini bareng keluarga. Dari zaman saya SD sampai sekarang anak saya sudah kuliah," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (4/7/2022), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 180 ribu kali di TikTok.
Untuk menonton video selengkapnya, klik di sini!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan