Suara.com - Publik kini gempar dengan praktik manipulasi bahan bakar minyak (BBM) dengan research octane number atau RON 90 yang dipasarkan dengan label RON 92.
Dugaan praktik tersebut tentu merugikan publik lantaran menggunakan BBM dengan jenis yang tidak tepat bisa memengaruhi keawetan mesin kendaraan bermotor.
Praktik manipulasi mengubah RON BBM tersebut sayangnya dilakukan oleh oknum dari dalam lingkungan PT Pertamina Patra Niaga, anak usaha PT Pertamina sendiri.
Sontak, publik khawatir dengan BBM yang mereka beli dan was-was akan potensi bahwa mereka tak membeli BBM dengan RON yang tepat.
Lantas, bagaimana cara membedakan BBM RON 90 dengan RON 92?
Sekilas info tentang RON
Mengutip karya ilmiah Fundamentals of Combustion Processes yang ditulis oleh Sara McAllister dan rekan-rekannya, RON atau bilangan oktan menjadi angka yang menilai seberapa sebuah bahan bakar bisa menahan kompresi atau tekanan dalam mesin kendaraan bermotor tanpa risiko mengalami ledakan.
BBM dengan bilangan oktan yang semakin tinggi, maka akan lebih tahan kompresi atau tekanan sehingga membuat performa kendaraan semakin baik. Adapun di sisi sebaliknya, BBM dengan bilangan oktan rendah memiliki kemampuan menahan kompresi yang lebih rendah.
Berkaca dari skala RON tersebut, tak heran jika BBM dengan RON lebih tinggi punya harga lebih mahal di pasaran.
Baca Juga: Erika Carlina Pede Film Pabrik Gula Raih Jutaan Penonton Meski Tayang saat Lebaran
Membedakan BBM RON 90 dengan RON 92
Sayangnya, pembeli tak bisa membedakan BBM RON 90 dengan RON 92 dengan kasat mata.
Menghitung RON harus dilakukan melalui proses kimiawi yang kompleks nan rumit.
Namun jangan khawatir, lantaran BBM RON 90 di Tanah Air telah dijual dengan label yang mudah dikenali yakni merek Pertalite untuk BBM yang dijual oleh Pertamina.
Lalu, BBM RON 92 dijual dengan label Pertamax yang tersebar luas di berbagai SPBU Pertamina.
BBM dengan RON 90 cocok dipakai pada kendaraan bermotor dengan rasio kompresi mesin 9:1 hingga 10:1.
Berita Terkait
-
Diduga Korupsi Rp 21,5 Miliar, Eks Pejabat Ditjen Pajak Muhammad Haniv Dicekal KPK
-
Erika Carlina Pede Film Pabrik Gula Raih Jutaan Penonton Meski Tayang saat Lebaran
-
Imbas Korupsi Pertamina, Publik Meradang dan Ramai Ajakan Boikot: Kalau Bisa Beli di...
-
Ini Penampakan Rumah Mewah Riza Chalid yang Digeledah Penyidik Kejagung
-
Ramai Kasus Pertamina 'Oplos' Pertamax, Dosen ITB Ungkap Bahayanya pada Mesin
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Busana Olahraga Modest: Tren yang Bikin Perempuan Makin Berani Bergerak
-
5 Rekomendasi Pelembap Sariayu untuk Ibu Rumah Tangga
-
5 Sepatu Lokal Carbon Plate Pesaing Nike dan Adidas, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Rekomendasi Paket Wisata Banyuwangi: Open Trip Snorkeling atau Naik Gunung
-
3 Rekomendasi Sepatu Lari Hoka Terbaik Diskon 70 Persen di Foot Locker
-
7 Rekomendasi Tumbler Rosca yang Murah, Lucu dan Menggemaskan
-
5 Paket Open Trip Jogja untuk Liburan Akhir Tahun, Mulai Rp200 Ribuan
-
Karier PR Zaman Now: Bukan Hanya Pintar Bicara, tapi Melek Data
-
Kamu Termasuk? Ini 3 Zodiak Paling Beruntung di Minggu Pertama Desember 2025
-
5 Sepatu Lari dengan Fitur Waterproof Cocok untuk Musim Hujan