Suara.com - Pernikahan antara Sheila Arika, gadis muda 24 tahun dan Tarman, kakek berusia 74 tahun di Pacitan sempat menghebohkan publik.
Bagaimana tidak, sang kakek datang dengan percaya diri membawa mahar senilai Rp3 miliar dan mobil mewah Toyota Camry.
Namun, di balik pernikahan yang sempat viral di media sosial tersebut, ternyata tersimpan fakta-fakta mengejutkan, mulai dari cek Rp3 miliar ternyata cek kosong, bahkan mempelai pria yang dikabarkan kabur.
Lantas, apa saja fakta-fakta pernikahan gadis dan kakek di Pacitan yang membuat publik heboh? Berikut rangkuman lengkapnya.
1. Pernikahan dengan Mahar Cek Rp3 Miliar
Prosesi akad nikah Sheila Arika dan Tarman digelar di Desa Jeruk, Kecamatan Bandar, Pacitan, pada 8 Oktober 2025.
Pernikahan itu langsung mencuri perhatian warga setempat dan netizen karena mahar yang diklaim mencapai Rp3 miliar.
Selain mahar fantastis, publik juga dibuat heboh karena perbedaan usia keduanya yang mencapai 50 tahun, di mana Sheila masih berusia 24 tahun sementara Tarman sudah 74 tahun.
Dalam video yang beredar, kedua mempelai tampak memegang selembar cek berlogo Bank BCA, disertai simbol kemewahan berupa mobil Toyota Camry yang disebut sebagai hadiah pernikahan.
Yang tak kalah unik, para tamu undangan tidak diminta membawa amplop seperti biasa, melainkan justru mendapat uang Rp100 ribu dari pengantin.
Baca Juga: Viral Pernikahan Gadis dan Kakek di Pacitan dengan Mahar Cek Rp3 Miliar, Benarkah?
2. Cek Mahar Rp3 M Tak Bisa Dicairkan
Dalam waktu kurang dari 24 jam, terungkap bahwa cek Rp3 miliar yang dijadikan mahar tidak bisa diuangkan.
Kerabat Sheila melalui siaran langsung di TikTok membenarkan bahwa cek tersebut memang asli secara fisik, tetapi tidak memiliki dana di rekening.
"Ceknya ada, dari BCA, Rp3 miliar real sebagai mas kawin. Tapi uangnya nggak ada," ujar salah satu kerabat dalam siaran langsung di akun @kandangpacitan.
Warga dan keluarga Sheila pun baru menyadari bahwa kemewahan yang diperlihatkan sang kakek hanyalah palsu.
Bahkan, mobil Toyota Camry yang dikira hadiah pernikahan ternyata mobil rental, bukan milik pribadi Tarman.
Berita Terkait
-
Viral Pernikahan Gadis dan Kakek di Pacitan dengan Mahar Cek Rp3 Miliar, Benarkah?
-
Dicari Warga Sekampung Gegara Cabuli Anak Tetangga, Kakek di Cakung Ngumpet di Kandang Ayam
-
Modus Dipijat, Kasus Kakek Cabuli Pria Sebaya di Tasik Bikin Gempar: Digerebek Lagi Kondisi Begini!
-
Viral Lagi! Setelah Tepuk Sakinah, Kakek Nenek Pijit-pijitan Bikin Ngakak
-
Dua Kakek Kembar di Bekasi Lecehkan Difabel, Aksinya Terekam Kamera
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Sahara Kuliah di Mana? Viral Isu Terancam Kena DO gegara Konflik dengan Yai Mim
-
Syifa Hadju Siapanya Adhyaksa Dault? Ternyata Masih Satu Keluarga dengan Mantan Menpora
-
Siapa Pejabat yang Salip Mobil Sultan HB X di Lampu Merah? Pengawalannya Beda Jauh!
-
6 Artis Ini Kasih Parfum sebagai Souvenir Pernikahan, Punya Siapa Paling Mahal?
-
Makna Tradisi Pouring Champagne, Dilakukan Amanda Manopo dan Kenny Austin saat Resepsi
-
5 Fakta Glamping Maut di Solok, Lokasi Pengantin Baru Tewas Ternyata Belum Berizin?
-
Semahal Apa Harga Parfum Armani Santal? Jadi Souvenir Pernikahan Amanda Manopo
-
Mulan Jameela Punya Anak Berapa? Bahagia Hadiri Wisuda Putranya di Jepang
-
5 Rekomendasi Bedak Gatal untuk Dewasa, Sudah Ditinjau Dokter
-
Ustaz Yusuf Mansur Dulu Mondok di Mana? Viral Buka Jasa Kirim Doa Online Berbayar