Suara.com - Jembatan Pont des Arts yang membentang di atas Sungai Seine, Paris, Prancis, ditutup selama beberapa jam pada hari Minggu (8/6/2014) waktu setempat. Penutupan terjadi lantaran pagar besi yang dipenuhi "gembok cinta" ambruk.
Sejak lima tahun silam, jembatan Pont des Arts menjadi salah satu tempat yang populer di seantero Kota Paris. Di tempat itu, banyak pasangan kekasih yang meninggalkan gembok bertuliskan nama mereka di pagar tepian jembatan. Hal itu, konon dilakukan sebagai simbol keabadian cinta. Biasanya, mereka akan melemparkan kunci gembok itu ke sungai.
Pagar tersebut ambruk hari Minggu. Menurut media setempat, tidak ada yang terluka dalam insiden ambruknya pagar. Selama jembatan ditutup, perbaikan dilakukan. Pagar yang penuh dengan gembok itu pun kembali berdiri.
Selama ini, otoritas Kota Paris terus didesak untuk segera melarang pemasangan gembok di jembatan itu atas alasan estetika. Namun, pemerintah enggan bersikap terlalu ketat. Mereka khawatir, pelarangan justru akan berpengaruh pada industri pariwisata serta mencoreng reputasi Kota Paris sebagai kota cinta.
Kendati demikian, Walikota Paris Anne Hidalgo mengajak warga untuk membuka debat terkait fenomena "gembok cinta" demi mencari solusi yang sama-sama menguntungkan. (Reuters)
Berita Terkait
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Sidang Lanjutan Gugatan Hukum Soal NCD
-
Bikin Gaduh Usai Sebut Pemilik Podcast Juara Selingkuh, Hotman Paris: Cuma Iseng Aja
-
Hotman Paris Sentil Podcaster Jago Selingkuh, Doktif Blak-blakan Sebut Inisial DRL
-
5 Outfit Paling Standout dalam Emily in Paris Season 5, Evolusi Gaya Emily Cooper di Roma
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Menteri Abdul Muti Resmi Menghapus Sanksi Sebagai Efek Jera di Sekolah
-
Perjalanan KRL Kacau Balau Terdampak Hujan Lebat: Rel Terendam Banjir hingga Pohon Tumbang
-
Pagi Kelabu Warga Jakarta Selatan: Macet dan Genangan Jadi Ujian Kesabaran di Awal Pekan