Suara.com - Partai Demokrat menegaskan tidak tergoda untuk memindahkan dukungannya dari Prabowo ke kubu Joko Widodo (Jokowi), meski hasil hitung resmi KPU mulai menunjukkan suara Prabowo-Hatta mulai disalip pasangan nomor urut dua.
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua saat dihubungi Suara.com, Senin (21/7/2014), mengungkapkan, hingga kini Demokrat masih setia di belakang Prabowo.
“Kami itu prinsipnya partaim, bukan orang perorang. Sampai hari ini belum berpaling ke kiri, ke kanan,” kata Max melalui hubungan telepon.
Dia mengakui jikalau ada orang Demokrat yang sudah berpaling, mereka tidak mengikut garis partai.
“Siapa sih, paling Ruhut sama TB Silalahi dan satu lagi, siapa itu, Marasabesy,” sambung Max.
“Catat ya, bukan belum berubah, Demokrat tidak akan berubah,” serunya lagi.
Max juga mengatakan kalau Demokrat mendukung sepenuhnya jika ada tim pemenangan Prabowo-Hatta yang akan mengajukan gugatan hasil pleno KPU ke Mahkamah Konstitusi (MK).
“Saya kira sudah komitmen dari tim sukses di bawah Mahfud MD kalau ada kecurangan,” ungkap Max.
Hingga sore ini, Senin (21/7/2014), pukul 18.30 WIB, Komisi Pemilihan Umum (KPU) baru merampungkan rekapitulasi suara di 22 Provinsi, dari 33 Provinsi.
Khusus dari tujuh provinsi yang telah diverifikasi sejak pagi tadi pasangan capres cawapres nomor urut dua Joko Widodo-Jusuf Kalla unggul di lima provinsi, sedangkan dua sisanya dimenangkan Prabowo-Hatta.
Berikut hasil perolehan suara sementara di tujuh provinsi yang diverifikasi KPU hingga sore ini:
16. Bali
1. Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa : 614.241
2. Joko Widodo dan Jusuf Kalla : 1.535.110
Total suara sah: 2.149.351
Seluruh Pengguna Hak pilih : 2.167.221
17. Riau
1. Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa : 1.349.338
2. Joko Widodo dan Jusuf Kalla : 1.342.817
Total suara sah: 2.692.155
Seluruh Pengguna Hak pilih : 2.709.778
18. Maluku
1. Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa : 433.981
2. Joko Widodo dan Jusuf Kalla : 443.040
Total suara sah: 877.021
Seluruh Pengguna Hak pilih : 881.448
19. Sulawesi Tengah
1. Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa : 632.009
2. Joko Widodo dan Jusuf Kalla : 767.151
Total suara sah: 1.399.160
Seluruh Pengguna Hak pilih : 1.407.759
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi