Suara.com - Seorang lelaki asal Iran nekat berjalan dari Florida, Amerika Serikat (AS), menuju kawasan Segitiga Bermuda hanya dengan menggunakan bola udara. Dirinya berhasil diselamatkan oleh penjaga pantai AS.
Reza Baluchi, nama lelaki asal Iran tersebut. Ia nekat melakukan perjalanan sejauh 1.600 kilometer dari Florida menuju Bermuda.
Sebenarnya, Reza sudah diperingatkan oleh penjaga pantai untuk mengurungkan niatnya sejak hari Rabu lalu. Ia diingatkan akan bahaya yang bisa ia hadapi dalam perjalanannya.
Reza menolak dan tetap bersikeras melanjutkan niatnya. Kendati demikian ia tetap mengaktifkan alat pemancarnya agar tetap bisa diketahui keberadaannya.
Reza berangkat dengan menggunakan bola udaranya yang terbuat dari plastik setebal 3 milimeter. Untuk menggerakkannya, ia berlari di dalam bola tersebut seperti hamster yang berlari dalam roda putar.
Ia sudah merencanakan perjalanannya sedemikian rupa. Ia akan berlari pada pagi hari, dan tidur dengan kantong tidur di malam hari.
Selain mengkonsumsi bekal yang ia bawa, Reza juga berencana menangkap ikan untuk tambahan makanannya. Tujuan perjalanannya bisa dibilang sangat mulia. Ia ingin menggalang dana bagi anak-anak yang membutuhkan, serta menginspirasi mereka yang kehilangan harapan untuk meraih masa depan yang lebih baik.
Namun, upayanya terhenti. Ia mengalami kelelahan dan disorientasi dalam perjalanannya tersebut. Beruntung petugas penjaga pantai berhasil menyelamatkannya.
Reza adalah warga Iran yang mendapat suaka politik dari AS pada tahun 2003. Sebelumnya ia ditangkap di Iran atas tuduhan aksi pro-Barat dan tindakan anti-Islam, termasuk nekat makan di bulan suci Ramadhan.
Reza pernah jadi berita karena mencoba memecahkan sejumlah rekor. Semua ia lakukan untuk menggalang dana bagi rumah sakit khusus anak-anak.
Selain mencoba mengelilingi Amerika Serikat, Reza pernah juga berkeliling ke 55 negara di enam benua. (Sky.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob
-
Terjerat Kasus Korupsi Dinas PUPR, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten OKU Ditahan KPK
-
PSI Sorot Kinerja Pemprov DKI Atasi Banjir Rob Jakarta: Mulai Pencegahan dari Musim Kemarau
-
Jalani Sidang dengan Tatapan Kosong, Ortu Terdakwa Demo Agustus: Mentalnya Gak Kuat, Tiga Kali Jatuh
-
Pohon Tumbang Lumpuhkan MRT, PSI Desak Pemprov DKI Identifikasi Pohon Lapuk: Tolong Lebih Gercep!