Suara.com - Seorang petugas parkir, satu dari 14 korban luka-luka dalam peristiwa ledakan granat di Sun Complex, Jalan Bukit Bintang, Kuala Lumpur, Malaysia hari Kamis (9/10/2014) akhirnya meninggal dunia. Si petugas parkir meninggal dunia akibat luka-luka yang dideritanya.
Menurut keterangan polisi setempat, Tiong Kwang Yie, (36), si petugas parkir meninggal dunia setelah sebelumnya sempat dirawat di ruang perawatan intensif (ICU) rumah sakit.
Lelaki asal Sibu, Sarawak tersebut adalah satu dari 14 korban luka yang dilarikan ke rumah sakit pasca ledakan di depan klub malam Cherry Blossom.
Di antara mereka yang menjadi korban luka, dua orang adalah warga negara Cina, dua orang warga negara Singapura, sementara satu lainnya merupakan warga negara Thailand. Mereka dirawat di Rumah Sakit Kuala Lumpur dan Rumah Sakit Gleneagles.
Polisi masih belum dapat memastikan apa latar belakang terjadinya serangan granat. Mereka masih menyelidiki kasus tersebut.
Sebelumnya diberitakan, polisi pertama kali menerima informasi soal ledakan granat di depan klub malam tersebut sekitar pukul 04.30 pagi. Ledakan diyakini berasal dari bawah sebuah mobil yang diparkir di sekitar lokasi. Sebuah bahan peledak lainnya, diduga juga granat, ditemukan di bawah sebuah mobil Toyota Camry.
Dua bahan peledak itu diketahui dilempar dari lantai dua sebuah gedung. Kendaraan yang mengalami kerusakan antara lain Toyota Vellfire, Toyota Camry, Mazda, dan satu BMW 5 Series. (The Star)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
Pilihan
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
Terkini
-
Resmi! 86 Anak Korban Ledakan SMAN 72 Jakarta Ajukan Permohonan Pelindungan ke LPSK
-
Viral Petugas Dipecat Gara-gara Tumbler Penumpang, Ini Klarifikasi KAI Commuter
-
Duduk Perkara Kasus ASDP Berujung Rehabilitasi Prabowo, Kenapa KPK Bersikukuh Ira Puspadewi Korupsi?
-
Pimpinan Komisi III DPR Usulkan Jabatan Kakorlantas Polri Diisi Jenderal Bintang 3, Ini Maksudnya
-
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Ratu Maxima, Bahas Inklusi Keuangan dan Judi Online
-
Senyum Semringah Suami Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Saat Kunjungi Rutan KPK
-
Eks Dirut ASDP Ira Dapat Dukungan di Medsos, KPK: kalau Narasi Dizalimi Itu Hak Mereka
-
Berkaca dari Kasus Alvaro, KemenPPPA Ingatkan Jangan Salah Pilih Pasangan saat Sudah Punya Anak
-
Legislator PDIP Desak Usut dan Tindak Pejabat yang Biarkan Bandara 'Siluman' di Morowali Beroperasi
-
Dibentak dan Diludahi: Motif Sakit Hati Ungkap Pembunuhan Mayat dalam Karung di Cikupa