Suara.com - Pihak Ombudsman Perwakilan Provinsi Bali menyayangkan adanya lima anggota DPRD Kabupaten Karangasem 2014-2019 yang dilaporkan mencuri barang milik salah satu hotel di Kota Denpasar.
"Kami sangat menyayangkan tindakan kelima anggota DPRD tersebut, karena sangat merendahkan harkat dan martabat diri mereka sebagai anggota dewan yang terhormat," ungkap Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Umar Ibnu Alkhattab, di Denpasar, Senin (13/10/2014).
Menurut Umar, pihaknya berharap ada sikap tegas yang diambil oleh partai mereka masing-masing, begitu juga oleh Dewan Etik DPRD Karangasem.
"Sikap dari partai dan dewan etik sangat dibutuhkan, guna memberikan pelajaran terkait posisi mereka sebagai anggota dewan yang terhormat, sekaligus juga mengingatkan anggota yang lain untuk lebih mawas diri," ujarnya.
Selain itu, Umar juga berharap kepada kelima anggota dewan yang sudah terbukti mengambil barang milik hotel tersebut, agar secara ksatria meminta maaf kepada pihak hotel.
Sebelumnya, sebanyak lima anggota DPRD Kabupaten Karangasem diduga mengambil barang milik Hotel NEO, saat mengikuti acara Orientasi Bimbingan Teknologi (Bimtek) yang dilakukan pada 24-28 September 2014. Perbuatan tak terpuji anggota dewan itu pun disampaikan pihak hotel melalui e-mail kepada DPRD Kabupaten Karangasem pada Minggu (12/10) lalu. [Antara]
Berita Terkait
-
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Bertentangan dengan Putusan MK dan Semangat Reformasi
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: PDIP Berdiri Paling Depan Jaga Hak Rakyat!
-
Pilkada via DPRD : Efisiensi Anggaran atau Kemunduran Demokrasi?
-
Bivitri Susanti Nilai Pilkada Tidak Langsung Berisiko Membuat Pemimpin Abai ke Rakyat
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi