Suara.com - Delapan terpidana mati kasus narkotika telah dieksekusi Rabu (29/4/2015) dini hari di Lapangan Limus Buntu, Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Saat ini, masing-masing jenazah telah disemayamkan di tempat yang berbeda.
"Eksekusi delapan terpidana mati sudah dilaksanakan pukul 00.35 WIB dini hari tadi," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Tony Tribagus Spontana.
Dia menjelaskan, setelah eksekusi, tim dokter dari kepolisian langsung memeriksa kondisi para terpidana. Kedelapan terpidana mati itu sempat memegang nyawa setelah ditembak. Mereka baru dipastikan meninggal 27 menit kemudian.
"Para terpidana mati itu sudah dipastikan kematiannya oleh dokter pada pukul 01.02 WIB," terangnya.
Kemudian, tim dokter melakukan pemulasaraan jenazah sesuai prosedur. Jasad mereka dimandikan lalu dimasukkan ke dalam peti mati.
Delapan terpidana mati itu adalah Andrew Chan dan Myuran Sukumaran, warga asal Australia, Martin Anderson warga Nigeria yang sebelumnya disebut-sebut warga Ghana, dan Raheem Agbaje Salami warga Spanyol. Kemudian, Rodrigo Gularte warga Brazil, Sylvester Obieke Nwolise warga Nigeria, Okwudili Oyatanze warga Nigeria dan Zainal Abidin warga negara Indonesia.
Sementara itu, jasad kedelapan terpidana mati itu kini disemayamkan di tempat berbeda. Berikut tempat pesemayamannya:
1. WN Nigeria Martin Anderson
Disemayamkan di Kalibalang Poncol nomor 78 RT 002 RW 003, Kalibalang Tengah, Bekasi Utara, Jawa Barat. Jenazah Martin juga akan dimakamkan di Bekasi.
2. WN Nigeria Sylvester Obiekwe Nwolise
Disemayamkan di RS PGI Cikini, Jl Raden Saleh nomor 40, Jakarta Pusat. Kemudian akan dibawa ke Nigeria
3. WN Brazil Rodrigo Gularte
Disemayamkan di RS St. Carolous, Jakarta Pusat, lalu dibawa ke Brazil
4. WN Nigeria Raheem Agbaje Salami Codova, disemayamkan di TPU Serayu Madiun, Jawa Timur. Jenazah juga dimakamkan di sana.
5. WN Indonesia Zaenal Abidin
Disemayamkan dan dimakamkan di Cilacap, Jawa Tengah
6. WN Nigeria Okwudily Oyatanze
Disemayamkan di Pastur Ibu Karim, Ambarawa, Jawa Tengah lalu dibawa ke Nigeria
7. WN Australia Myuran Sukumaran
Disemayamkan di Jl Daan Mogot KM 2 nomor 353, Jakarta Barat lalu dibawa ke Australia
8. WN Australia Andrew Chan
Disemayamkan di Jl Daan Mogot KM 2 nomor 353, Jakarta Barat lalu dibawa ke Australia
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi
-
Anak Marah Gawainya Dilihat? Densus 88 Ungkap 6 Ciri Terpapar Ekstremisme Berbahaya