Suara.com - Massa dari Aliansi Buruh Aceh memperingati Hari Buruh Internasional atau May day, Jumat (1/5/15) hari ini. Di sana datang sosok mirip Presiden Joko Widodo.
Demonstrasi itu digelar dari taman kota di samping Masjid Raya Baiturahman Banda Aceh menuju Bundaran Simpang Lima. Massa membawa sejumlah bendera dan spanduk yang bertuliskan tuntutan para buruh.
"Naikkan UMP (Upah Minimum Provinsi) sebesar 32 persen pada 2016 dan tolak kenaikan upah minimum setiap 2 tahun," begitu salah satu buruh berorasi.
Di tengah orasi, hadir sosok lelaki mirip Jokowi. Nama lelaki itu Jokopi. Pria itu mengenakan topeng bergambar Jokowi dan bekermeja kotak-kota. Dia melambaikan tangan ke para buruh.
"Kita harus sabar menunggu gaji naik, harus sabar jika sakit tak punya uang. Harus sabar dalam bekerja di bawah tekanan. Untuk itu hari ini agar kita selalu sabar, saya akan bagi-bagikan "Kartu Indonesia Sabar" kepada kita semua," kata lelaki itu di atas panggung orasi.
Lalu, satu persatu pendemo mengambil kartu tersebut 'Kartu Indonesia Sabar' itu. Jokopi pun melanjutkan ocehannya.
"Kalau buruh mengalami ketidakadilan gosok kartu itu di dada 3 kali. Saya yakin akan lebih sabar saat kita tak punya uang dan biaya berobat," kata Jokopi diikuti tawa buruh. [Alfiansyah Ocxie]
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR
-
8 Orang Termasuk Pegawai Pajak Diamankan saat KPK Gelar OTT di Jakarta