Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Joko Widodo menghadiri puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2015 yang digelar di halaman belakang gedung induk Istana Kepresidenan Bogor, Selasa (11/8/2015).
Puncak Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2015 digelar mulai sekitar jam 09.00 WIB.
Tampak hadir sejumlah menteri Kabinet Kerja antara lain Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, Menkominfo Rudyantara, Menteri ESDM Sudirman Said, Menkumham Yasona Laoly, Jaksa Agung M Prasetyo, Menlu Retno Marsudi, Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno, Menko PMK Puan Maharani, Mendikbud Anies Baswedan. Juga tampak hadir istri Wapres Mufidah Jusuf Kalla.
"Seluruh anak Indonesia adalah anak kita semua sehingga menjadi kewajiban seluruh komponen bangsa untuk memastikan tidak ada diskriminasi dan kekerasan yang menimpa mereka," kata Menteri Yohana Yembise.
Menurut Yohana, cinta kasih, keramahan dan kepedulian terhadap seluruh anak harus dimulai dari kehidupan keluarga yang harmonis dan sayang terhadap anak.
Sebelumnya Ketua Panitia HAN 2015 Wahyu Hartomo menyebutkan tujuan peringatan HAN 2015 untuk mendorong kepedulian seluruh bangsa terhadap pemenuhan hak dan perlindungan anak Indonesia agar dapat tumbuh dan berkembang optimal.
Hal itu dilakukan dengan mendorong keluarga Indonesia menjadi lembaga pertama dan utama dalam pengasuhan yang berkualitas.
Keluarga juga didorong memiliki pengetahuan ketrampilan dan pemahaman komprehensif dalam pemenuhan hak dan perlindungan anak.
Acara puncak diisi dengan penyerahan kacamata, penganugerahan kota layak anak dan sekolah ramah anak. Sekitar 2.500 anak akan mengikuti peringatan HAN 2015 yang mengambil tema wujudkan lingkungan dan keluarga ramah anak. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi