Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, mengaku jika konflik antara Menko Kemaritiman Rizal Ramli dan Wakil Presiden Jusuf Kalla sudah mulai mereda.
Dia menyebutkan, hubungan antara keduanya mulai membaik menyusul kesepakatan di sidang Kabinet Kerja pekan lalu di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Alhamdulillah setelah sidang kabinet yang terakhir kita sepakat kita lebih kompak, tidak membuat pernyataan yang gaduh, ada sensasional. Alhamdulillah hubungan keduanya sudah oke, baik-baik saja," katanya," kata Puan saat meluncurkan website gerakan nasional revolusi mental di kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Senin (24/8/2015).
Dikatakan Puan, para menteri di Kabinet Kerja juga sudah membuat kesepakatan untuk menyelesaikan permasalahan yang menyangkut pemerintahan secara internal. Hal itu, menurut Puan agar tidak menimbulkan kegaduhan di masyarakat.
"Kita sepakat apapun yang berkaitan dengan kinerja dalam kabinet akan dibicarakan secara internal di dalam. Bukan memberi informasi yang membuat kegaduhan diluar," katanya.
Seperti diberitakan, Rizal Ramli mengkritik program proyek pengadaan listrik 35 ribu megawatt oleh pemerintah.
Pernyataan ini langsung dikecam oleh JK dalam setiap kesempatan dan berujung dengan tantangan debat terbuka dari Rizal Ramli yang waktu itu baru sepekan dilantik sebagai menteri.
Sedangkan dalam sidang kabinet pekan lalu, JK sudah menegur Rizal Ramli di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Berita Terkait
-
Gubernur Riau Terjaring OTT, Begini Reaksi Ketua DPR Puan Maharani
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan ke Soeharto, Puan Singgung Rekam Jejak: Harus Dikaji Dengan Baik
-
Soal Polemik Whoosh, Puan: Jangan Terjadi Kerugian Negara Berlarut-larut
-
Penguasa Orba Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan, Puan Maharani Ungkit Rekam Jejak Soeharto, Mengapa?
-
Geger Gubernur Riau Kena OTT KPK, Puan Maharani Beri Peringatan Keras: Semua Mawas Diri
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group