Suara.com - Kepolisian Daerah Jakarta Raya (Polda Metro Jaya) mengungkap kasus pembunuhan di Cakung, Jakarta Timur. Uniknya pelaku yang melarikan diri ke Jawa Tengah, akhirnya ditangkap.
Ceritanya, sebelumnya DW (23) ditemukan dalam kondisi terikat dan muka tertutup di Jalan Inspeksi Cakung Grand, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (6/2/2016) lalu. Dia dalam keadaan tewas.
Menurut Hasil autopsi Rumat Sakit Polri, Jakarta Timur, DW merupakan korban perampokan.
"Luka benda tumpul di kepala dan muka korban, Luka benda runcing berbentuk gerigi pada rusuk samping kanan," kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Eko Hadi Santoso kepada wartawan melalui keterangan tertulis, Kamis (10/2/2016).
Setelah melakukan olah TKP dan memeriksa beberapa saksi, Jajaran Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Timur langsung melakukan penelusuran kepada dua orang yang dicurigai sebagai pelaku pembunuhan.
Dalam penelusuran tersebut, polisi menangkap dua orang pelaku yakni Paulus Santoso alias Pingping (28) dan Andi Cahyono alias Gareng (28). Kedua pelaku di tangkap dalam pelariannya ke Jawa Tengah.
"Ditangkap di rumah mereka di Karang Asem RT3/RW3, Desa Seroyo Kecamatan Jaten, Kabupaten Karang Anyar, Jateng," kata Eko.
Lebih lanjut, Eko menjelaskan jika Paulus merupakan otak pelaku perampokan mobil tersebut. Sedangkan Andi bertugas membuang mayat korban di TKP.
"Pelaku inisial PS yang memesan mobil ke korban sekaligus eksekutor, pelaku lainnya berperan membuang mayat di Jalan inspeksi Cakung Grand," kata Eko.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
-
BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
-
PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
-
Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil