Suara.com - Tim Uber Indonesia menurunkan atlet tunggal putri Gregoria Mariska pada partai kelima laga terakhir penyisihan grup C turnamen final Piala Uber menghadapi tim Thailand, yang akan digelar Selasa (17/5/2016).
"Semoga saya dapat bermain maksimal dan menyumbangkan angka untuk tim Indonesia," kata Gregoria saat ditemui sebelum pertandingan di Kunshan, Cina.
Ini merupakan pertandingan pertama bagi Gregoria sejak Indonesia menjalani laga penyisihan grup C Piala Uber pada Minggu (15/5/2016). Gregoria akan menghadapi tunggal putri Nitchaon Jindapol yang kini menempati peringkat ke-25 dunia.
"Kami mencoba realistis. Bukan karena kami kalah, tim Uber Thailand memang kuat terutama sektor tunggal yang lebih unggul di atas kertas," kata Manajer Tim Thomas dan Uber Indonesia Rexy Mainaky.
Pada tunggal kedua, Indonesia mengandalkan Hanna Ramadini menghadapi Busanan Ongbumrungpan. Busanan tercatat meraih satu kemenangan atas Hanna pada Kejuaraan Dunia Junior pada 2013.
Sementara pada ganda kedua, Merah-Putih menempatkan pasangan Tiara Rosalia Nuraidah-Anggia Shitta Awanda menghadapi pasangan Jongkolphan Kittiharakul-Rawinda Prajongjai.
"Nomor ganda masih menjadi andalan kami. Ganda putri berpeluang mengambil dua poin, satu poin dari tunggal putri," kata Rexy.
Atlet ujung tombak Uber Indonesia Maria Febe Kusumastuti turun pada partai pembuka melawan Ratchanok Intanon. Sedangkan ganda Della Destiara Haris-Rosyita Eka Putri Sari akan menghadapi pasangan Sapsiree Taerattanachai-Puttita Supajirakul. (Antara)
Berita Terkait
-
Minus Gregoria Mariska dan Anthony Ginting, Ini 13 Wakil Indonesia di Australian Open 2025
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Perjuangan Maksimal Gregoria Mariska Meski Gagal Juara Kumamoto Masters 2025
-
Final Ketiga Beruntun, BL Gaungkan Nama Gregoria "Kumamoto" Mariska Tunjung
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional