Suara.com - Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Demokrat Agus Hermanto mengatakan hingga saat ini Demokrat belum memutuskan akan mendukung siapa pada pilkada Jakarta periode 2017-2022. Saat ini, majelis tinggi partai masih rembugan. Majelis tinggi Demokrat diketuai Susilo Bambang Yudhoyono sekaligus ketua umum.
"Untuk pilgub DKI, Partai Demokrat belum memutuskan. Sekarang ini majelis tinggi partai Demokrat masih bersidang untuk memutuskan siapa calon gubernur atau wakil gubernur untuk DKI," kata Agus di DPR, Senayan, Jakarta, Senin (1/8/2016).
Agus menambahkan telah diatur dalam anggaran dasar dan rumah tangga Partai Demokrat, yang menjadi penentu calon yang akan diusung pada pilkada tingkat provinsi adalah majelis tinggi partai.
"Karena dalam peraturan Perundang-undangan atau AD ART, yang menentukan gubernur dan wakil gubernur berarti kepala daerah tingkat provinsi, memang majelis tinggi," ujar Agus.
"Partai Demokrat belum memutuskan kita ingin mengusung siapa saja. Sekarang dari majelis tinggi masih rapat terus untuk menentukan calon," Agus menambahkan.
Untuk komunikasi politik dengan partai lain, Agus mengatakan selalu dilakukan. Namun, hasil komunikasi tersebut hanya dibicarakan di tataran internal.
"Tentunya kemana saja (komunikasi politik), karena kita harus menentukan sikap dan menentukan siapa Gubernur maupun Wakil Gubernur. Tapi kita lebih banyak bicarakan di tingkat internal," ujar Agus.
Berita Terkait
-
SBY Cuekin Kapolri di HUT TNI? Demokrat Ungkap Fakta di Balik Video Viral yang Menghebohkan
-
Melengos Tak Disalami, Heboh SBY Cueki Kapolri Listyo Sigit di HUT TNI, Publik Curigai Gegara Ini!
-
SBY Minta Masyarakat Sadar, Indonesia Bukan Negeri Kaya Minyak!
-
Singgung Situasi Global, SBY: Uang Lebih Banyak Digunakan untuk Kekuatan Militer, Bukan Lingkungan
-
Gibran Sambangi SBY di Cikeas, AHY: Sampaikan Selamat Ulang Tahun ke-76
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
Terkini
-
Ledakan Mengguncang Masjid di SMA 72 Jakarta Utara, Benda Ini Diduga Jadi Pemicunya?
-
2 Siswa jadi Korban, Ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Diduga dari Speaker Masjid
-
Ledakan di Masjid SMA 72 Jakarta Diduga Berasal dari Sound System
-
Eks Sekretaris MA Kembali ke Meja Hijau: Sidang TPPU Terkait Kasus Suap Rp49 Miliar Digelar!
-
Para Korban Diangkut Mobil, Viral Detik-detik Kepanikan usai Ledakan di Masjid SMAN 72 Kelapa Gading
-
DataOn Sukses Gelar Konferensi HR Tahunan ke-15: Gabungkan Inovasi & Sisi Humanis
-
Breaking News! Masjid di SMA 72 Diguncang Ledakan, Sejumlah Korban Dilarikan ke RS
-
Polda Metro Jaya Bagi Dua Klaster Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi: Roy Suryo di Klaster 2
-
Diungkap Menko Yusril, Prabowo Lantik Komite Reformasi Polri Sore Ini, Ada Nama Mahfud?
-
Berkeliaran di Kantin SD Tiap Pagi, ASN Predator Seks Anak Cabuli 5 Siswa di NTB, Begini Modusnya!