Suara.com - Race MotoGP di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu (14/8/2016), jadi milik Ducati. Betapa tidak, balapan 28 lap tersebut jadi saksi keganasan tim pabrikan Ducati setelah dua pebalap mereka, Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso sukses menempati podium satu dan dua, mematahkan dominasi pebalap Yamaha dan Honda yang sejak awal musim lebih sering berdiri di podium.
Untuk pertama kalinya dalam enam tahun terakhir, pebalap Ducati akhirnya kembali memenangi seri balapan MotoGP. Kemenangan terakhir tim pabrikan asal Italia itu diraih pada musim 2010 di Phillip Island, saat Casey Stoner masih jadi joki mereka.
Adalah sang "Maniac" Iannone yang mengakhiri puasa kemenangan Ducati. Iannone sudah lebih dahulu membuat kejutan di sesi kualifikasi hari Sabtu dengan meraih "pole position".
Balapan hari Minggu berlangsung sengit di lap-lap pembuka. Dua pebalap Ducati yang menempati grid terdepan langsung tancap gas, dan saling bertukar posisi dengan pebalap Yamaha Valentino Rossi yang start di posisi dua.
Namun, perlahan, duo Ducati, Iannone dan Dovizioso melesat, memperlebar jarak dengan pebalap-pebalap di belakangnya. Sempat tersalip Dovizioso, Iannone kembali merebut dan mempertahankan posisi terdepan sampai garis finis.
Rossi yang semula bertahan di posisi tiga, harus merelakan posisinya untuk rekan setimnya Jorge Lorenzo yang menyalipnya setelah dirinya terlalu melebar di tikungan. Hingga akhir lomba, "The Doctor" tak mampu menyusul Lorenzo dan harus puas finis di posisi empat.
Pemimpin klasemen pebalap, Marc Marquez, tidak bisa berbuat banyak pada race ini. Pebalap
Honda itu merampungkan balapan di posisi lima, disusul pebalap Suzuki Maverick Vinales di posisi enam.
Kendati demikian, Marquez masih memimpin klasemen sementara dengan 181 poin, jauh di atas peringkat dua Jorge Lorenzo dengan 138 poin dan Rossi yang menempati tempat ketiga dengan raihan 124 poin.
Hasil lengkap Grand Prix Austria, Minggu (14/8/2016):
1. Andrea Iannone (Italia) Ducati 39:46.255
2. Andrea Dovizioso (Italia) Ducati 39:47.193
3. Jorge Lorenzo (Spanyol) Yamaha 39:49.644
4. Valentino Rossi (Italia) Yamaha 39:50.070
5. Marc Marquez (Spanyol) Honda 39:58.068
6. Maverick Vinales (Spanyol)Suzuki 40:00.596
7. Dani Pedrosa (Spanyol) Honda 40:03.318
8. Scott Redding (Inggris) Ducati 40:15.692
9. Bradley Smith (Inggris) Yamaha 40:16.040
10. Pol Espargaro (Spanyol) Yamaha 40:23.349
11. Danilo Petrucci (Italia) Ducati 40:26.020
Berita Terkait
-
Jorge Lorenzo Ungkap Nama-nama Jagoannya di MotoGP 2026
-
4 Pembalap Ini Jadi Jagoan Jorge Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2026
-
Makin Berkembang, Jorge Lorenzo Klaim Aprillia Bisa Bersaing dengan Ducati
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Sempat Ngamuk, Pecco Bagnaia Klarifikasi Soal Pernyataan 'Kecewa' ke Ducati
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
PDIP: Kami Penyeimbang, Bukan Mendua, Terungkap Alasan Ogah Jadi Oposisi Prabowo
-
Subuh Mencekam di Tambora: Api Amuk 15 Bangunan, Kerugian Tembus Rp1,7 Miliar
-
Trump Dikabarkan Kirim Operasi Khusus Militer AS untuk 'Caplok' Greenland
-
Wanti-wanti Peneliti UGM Soal Superflu, Tetap Bisa Fatal Bagi yang Rentan