Terdakwa Jessica Kumala Wongso mengakui jika kebiasaan suka meminum-minuman keras ketika masih tinggal di Australia. Hal tersebut diungkap Jessica saat dicecar sejumlah pertanyaan oleh majelis hakim di sidang ke-26 kasus kematian Wayan Mirna Salihin.
"Kebiasaan di Australia saya suka minum (alkohol), tapi tidak sampai mabuk. Orang tua saya tahu, tapi kalau diperbolehkan saya gak mau jawab,” kata Jessisa dalam sidang pemeriksaan terdakwa di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (28/9/2016) malam.
Dalam persidangan, perempuan lulusan Billy Blue College, Sidney, Australia itu mengaku pertama kali menjajal minuman keras pada umur 18 tahun.
“Saya minum alkohol pertama kali sekitar umur 18/19 tahunan, sejak di Australia,”
Menurutnya, dirinya memang sejak umur 16 tahun memang telah tinggal di negeri kangguru tersebut.
“Saya di Australia sejak umur 16 tahun. Kakak saya dua, cewek dan cowok. Dan mereka ada di Australia,” ucapnya.
Lebih lanjut, Jessica juga mengatakan jika adanya serangkaian upaya bunuh diri yang dilakukannya itu terjadi ketika dirinya terlibat pertengkaran dengan mantan kekasihnya bernama Patrik O'connor saat masih menjalin hubungan di Australia.
"Saya ngomong (bunuh diri) kalau lagi emosi saja. Lagi marah sama (mantan) pacar saya,” kata dia.
Dalam sidang sebelumnya, jaksa penutut umum telah menghadirikan polisi dari New South Wales, Australia, John Jesus Torres sebagai saksi. John pun membeberkan 14 catatan kriminal yang pernah dilakukan Jessica di Australia. Belasan catatan kriminal tersebut seperti ancaman upaya bunuh diri dan pelanggaran lalulintas yang Jessica lantaran dipengaruhi minuman keras. Rata-rata laporan polisi tersebut dibuat oleh mantan kekasih Jessica bernama Patrick. Bahkan dari laporan tersebut, Pengadilan setempat meminta pihak kepolisian Australia untuk melindungi Patrick lantaran mengaku sempat mendapatkan teror dari Jessica.
Berita Terkait
-
Jessica Ngaku Dirinya Dipaksa Krishna Murti Akui Bunuh Mirna
-
Tangisan Jessica Saat Cerita Penjara Penuh Kecoa dan Kalajengking
-
Sangkal Sakit Hati, Jessica Akui Malah Banyak Dengar Mirna Curhat
-
Jessica Ungkap Kenapa Masih Hubungi Mantan Cowoknya di Australia
-
Jessica Akui Kirim Link Berita Racun ke Saudara Kembar Mirna
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Wanti-wanti Peneliti UGM Soal Superflu, Tetap Bisa Fatal Bagi yang Rentan
-
Tersangka Korupsi Kini 'Dilindungi' dari Konferensi Penetapan KPK Imbas KUHAP Baru
-
Kronologi Suap Pajak KPP Madya Jakut: Diskon Rp59 M Dibarter Fee Miliaran Berujung OTT KPK
-
Cuaca Hari Ini: Hujan Terjadi Hampir di Berbagai daerah dari Banten Sampai Yogyakarta
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra