Suara.com - Perempuan berinisial M (28) tak hanya memutilasi putra kandunganya bernama Arjuna (satu tahun). M yang merupakan istri anggota polisi Aipda Denny Siregar juga menyiksa putri kandungnya.
Putri Denny bernama Callisa yang masih berumur 2 tahun.
Hal itu diketahui Denny saat pulang ke rumah kontrakannya di Jalan Jaya 24 Menceng, Tegal Alur, Kalideres, Tangerang Barat, Jakarta Barat, Minggu (2/10/2016) malam.
Tak hanya melihat Arjuna tewas dimutilasi. Denny juga shock saat melihat Callisa mempunyai luka sobek di bagian telinga.
"Denny syok termasuk (ketika melihat) putrinya," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Awi Setiyono di Polda Metro Jaya, Senin (3/10/2016).
Pihak kepolisian juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara terkait kasus mutilasi yang dilakukan oleh M.
"Pengamanan dirujuk ke Polri Kramat Jati untuk pemeriksaan secara kejiwaannya bahwasanya apa yang terjadi? Karena saat kejadian dilakukan olah TKP, yang bersangkutan juga tidak bisa dilakukan pemeriksaan seperti orang depresi," kata Awi.
Saat ini M sudah ditetapkan sebagai tersagka. Kata polisi, M melakukan kejahatan itu sendiri.
"Iya (sudah) ditetap tersangka. karena ada padanya alat buktinya. Tidak ada orang lain di situ hanya dia (M)," kata Awi.
Awi mengaku belum bisa menjelaskan motif M tega membunuh anaknya dengan cara mutilasi. Namun, Awi menduga jika M memutilasi anak kandungnya tersebut lantaran mengalami gangguan jiwa.
"Cuma yang jadi masalah dia ini kan dalam keadaan depresi. Itu kita tidak tahu apa yang terjadi, ada gangguan jiwa atau apa," kata Awi.
Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan pemeriksaan kejiwaan terhadap M di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.
"Kita bawa ke Rumah Sakit Polri itu dalam rangka pemeriksaan kejiwaannya," kata Awi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Alasan Onad Pakai Narkoba Akhirnya Terungkap, Pengajuan Rehab Bakal Dikabulkan?
-
Dulu Digugat, Kini Aset Harvey Moeis dan Koleksi Sandra Dewi Siap Dilelang Kejagung!
-
Diungkap AHY, Prabowo Akan Bahas Restrukturisasi Utang Whoosh di Istana
-
Dishub DKI Bantah Warga Habiskan 30% Gaji untuk Transportasi: Nggak Sampai 10 Persen!
-
Sembunyi di Plafon dan Jatuh, Sahroni Ungkap Detik-detik Mencekam Penjarahan Rumahnya
-
Manuver Projo Merapat ke Gerindra: Rocky Gerung Sebut 'Gempa Bumi Politik' dan Minta Media Bongkar
-
Usai Jebol Bikin Banjir, Pramono Mau Kunjungi Tanggul Baswedan Besok
-
Tragis! Polisi Tewas di Tangan Pemabuk, Kronologi Ngeri Kasus Brigadir Abraham
-
Harta Karun Harvey Moeis-Sandra Dewi Siap Dilelang! Cek Daftar Rumah Mewah hingga Perhiasannya
-
Ahli Media Sosial di Sidang MKD Soroti Penyebaran Hoaks Cepat dan Respons Lambat DPR