Suara.com - Tantangan berat menanti wakil tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di babak kedua Prancis Open Super Series 2016, Kamis (27/10/2016).
Peringkat 41 dunia ini ditantangn unggulan ketiga asal Denmark, Jan O. Jorgensen. Ini akan menjadi pertemuan ketiga bagi keduanya.
Dari dua pertemuan sebelumnya, Anthony belum pernah berhasil satu game pun dari peringkat empat dunia tersebut.
Pertemuan terakhir mereka terjadi di Indonesia Open Super Series Premier 2016, awal Juni lalu. Saat itu Anthony kalah tipis, 20-22, 23-25.
"Setelah ini saya akan diskusi dengan pelatih, seperti apa besok mainnya. Dengan Jan O sudah pernah ketemu dua kali dan selalu kalah. Jadi saya sudah tahu gimana permainan dia dan merasakan langsung pukulannya dia," kata Anthony.
Sebelumnya di babak pertama, Rabu (26/10/2016), Anthony sukses mengatasi wakil India, Ajay Jayaram. Dia menang rubber game setelah berjuang selama satu jam penuh dengan skor akhir, 20-22, 21-10, 21-18.
"Sama Ajay saya sudah pernah ketemu di kualifikasi Piala Thomas, awal tahun ini. Jadi sudah ada gambaran mau main seperti apa. Saya lebih menikmati permainan dan mengurangi kesalahan aja. Sama jangan mati-mati sendiri," ujar Anthony.
"Saya mencoba melupakan permainan buruk saya di babak kualifikasi, supaya enggak menjadi beban dan kepikiran hari ini. Saya juga berusaha mengingat-ingat supaya kesalahan kemarin enggak terulang lagi," sambung Anthony.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Ribka Tjiptaning Dilaporkan ke Bareskrim, Organisasi Sayap PDIP Singgung Pembungkaman Suara Kritis
-
Dipolisikan Buntut Ucapan Soeharto Pembunuh Rakyat, Ribka PDIP Tak Gentar: Dihadapi Saja
-
Diprotes Dewan, Pramono Bantah Ada Pemangkasan Anggaran Subsidi Pangan di 2026
-
Prabowo Terima Kunjungan Mantan PM Australia di Hotel Tempat Menginap, Ini yang Dibahas
-
Angka Perkawinan Anak Turun Jadi 5,9 Persen, KemenPPPA Waspadai Perubahan ke Nikah Siri
-
Jadi Lingkaran Setan Kekerasan, Kenapa Pelanggaran HAM di Indonesia Selalu Terulang?
-
Tindak Setegas-tegasnya! Geram Gubernur Pramono Soal 3 Karyawan Transjakarta Dilecehkan
-
Panas di Senayan: Usulan BPIP Jadi Kementerian Ditolak Keras PDIP, Apa Masalahnya?
-
Ahmad Luthfi Komitmen Berikan Pemberdayaan Kepada Perempuan
-
Ribka Dilaporkan ke Bareskrim soal Ucapan Soeharto Pembunuh, Pelapor Ada Hubungan dengan Cendana?